Tips Ingin Diet Sehat, Cobalah Konsumsi Makanan dan Minuman Ini

- 19 Mei 2022, 12:05 WIB
Ilustrasi buah dan sayur salah satu makanan yang bisa dikonsumsi saat diet. Inilah tips makanan dan minuman sehat yang bisa dikonsumsi saat diet sehat namun rasanya tetap lezat saat dikonsumsi.
Ilustrasi buah dan sayur salah satu makanan yang bisa dikonsumsi saat diet. Inilah tips makanan dan minuman sehat yang bisa dikonsumsi saat diet sehat namun rasanya tetap lezat saat dikonsumsi. /

SUMEDANGKLIK – Bagi Anda yang ingin melakukan diet sehat, Anda tidak perlu khawatir dengan makanan sehat yang sering dianggap kurang menggugah selera makan.

Sebenarnya masih banyak jenis makanan sehat untuk diet yang rasanya tetap lezat dan tetap bergizi. Selain itu, makanan sehat ini juga bisa membantu berat badan.

Namun perlu diketahui, agar memperoleh berat badan ideal, Anda tidak disarankan melakukan diet dengan cara mengurangi asupan kalori secara ekstrem.

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Mengonsumsi Air Lemon? inilah Ragam Manfaat Air Lemon Untuk Kesehatan Tubuh

Idealnya, diet sehat dilakukan dengan mengurangi sekitar 500 kalori dari kebutuhan kalori harian tubuh.

Tak hanya itu, makanan diet yang dikonsumsi juga harus mengandung ragam nutrisi dasar yang diperlukan oleh tubuh untuk tetap berfungsi dengan baik.

Dilansir dari National Health Service UK, berikut ini berbagai macam makanan dan minuman sehat untuk diet namun rasanya tetap lezat saat dikonsumsi, di antaranya :

1. Teh hijau

Beberapa penelitian membuktikan bahwa teh hijau mampu meningkatkan metabolisme tubuh dan pembakaran lemak menjadi lebih cepat. Namun, Anda sebaiknya tidak minum teh hijau secara berlebihan.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: National Health Service UK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x