Perhatikan Ini Agar Terhindar Dari Penyakit Mematikan Seperti Serangan Jantung dan Stroke

- 24 April 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi serangan jantung. Gejala yang dirasakan pada penderita serangan jantung.
Ilustrasi serangan jantung. Gejala yang dirasakan pada penderita serangan jantung. /Pixabay

SUMEDANGKLIK - Risiko penyakit jantung dan stroke, diduga turut dipengaruhi kadar kolesterol.

Untuk itu, agar terhindar dari berbagai penyakit mematikan ini, perlu juga memperhatikan pola makan sehat.

Beberapa peneliti mengungkapkan gejala awal penyakit risiko serangan jantung dan stroke ini sering kali tidak jelas, sehingga sulit dideteksi sedini mungkin.

Baca Juga: Minyak Telon, Apa Saja Manfaatnya Selain Menghangatkan Tubuh Si Kecil? Simak Penjelasannya Berikut Ini

Meski demikian, para ahli mengungkap bahwa perubahan di area mata bisa menjadi indikator yang kuat, terutama bagi individu di bawah usia 45 tahun.

Dilansir dari berbagai sumber, perubahan yang dimaksud adalah munculnya lingkaran berwarna biru, abu-abu, atau putih di bawah bagian luar kornea yang merupakan penutup tipis mata.

Kondisi yang juga disebut arcus senilis ini, diyakini lebih sering terjadi pada pria daripada wanita.

Baca Juga: Tips Menjaga Tubuh Tetap Fit Selama Puasa dan Saat Perjalanan Mudik, Simak Penjelasannya Berikut Ini

Terlepas dari itu, para ahli mengakui bahwa arcus senilis ini tidak selalu menjadi tanda kolesterol tinggi karena juga dianggap sebagai tanda penuaan yang normal.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x