Kader PDIP Sebut Duet Puan Maharani-Anies Baswedan di Pilpres 2024 Bisa Saja Terjadi

- 30 Maret 2022, 14:20 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani berpeluang berduet dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Ketua DPR RI Puan Maharani berpeluang berduet dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024. /

SUMEDANGKLIK - Peluang duet Puan Maharani-Anies Baswedan di kontestasi Pilpres 2024 dinilai bisa saja terjadi.  

Anggota DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Rifqinizamy Karsayuda menuturkan, duet antara Ketua DPR dan Gubernur DKI Jakarta tersebut peluangnya masih sangat terbuka. 

"Konstelasi Pilpres 2024 masih sangat terbuka, termasuk peluang pasangan Puan Maharani-Anies Baswedan," kata Rifqi di Jakarta melansir dar Antara, Rabu 30 Maret 2022. 

Menurutnya, Puan dianggap cocok untuk melengang ke RI 1. Sebab, anak Megawati Soekarnoputri itu lahir dan dibesarkan secara ideologis. 

Baca Juga: Tertimpa Bangunan Ambruk Akibat Diamuk Puting Beliung di Bangka Tengah, 4 Orang Terluka

Baca Juga: NPCI Jawa Barat Lirik Tanah Milik Pemprov di Kawasan SOR Arcamanik untuk Pembangunan Kantor

Tak hanya itu, Puan juga memiliki prinsip yang berpegang teguh pada Pancasila sebagai ideologi Bangsa Indonesia. 

Salah satu semangat Pancasila adalah gotong royong, sehingga Puan sangat terbuka bekerjasama dengan seluruh elemen, tambahnya. 

"Puan Maharani sangat terbuka untuk berdiskusi, berdialog, bekerja sama, dan bergotong royong dengan seluruh elemen, termasuk Anies Baswedan," ujarnya. 

Baca Juga: Tanggal 30 Maret Diperingati Sebagai Hari Apa? Yuk Cari Tahu Disini...

Baca Juga: Hati-hati! Berbuka Puasa Secara Berlebihan di Bulan Ramadhan Justru Bisa Membuat Gemuk

Dia menegaskan kinerja calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung PDI Perjuangan di Pilpres 2024 harus mengedepankan semangat Pancasila, NKRI, taat pada konstitusi, dan menghargai kebhinnekaan yang ada.***

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah