Terjebak Pada Latihan Yang Itu-Itu Saja Ternyata Jadi Penyebab Kamu Gagal Diet

17 Februari 2022, 00:45 WIB
Ilustrasi menurunkan berat badan /happyveganfit/Pixabay

SUMEDANGKLIK – Memiliki berat badan ideal adalah impian semua orang terutama kaum wanita.

Banyak hal dilakukan untuk bisa menurunkan berat badan oleh mereka yang mengalami obesitas, dari mulai olahraga hingga melakukan pantangan makan atau diet.

Tetapi terkadang usaha-usaha tersebut tidak banyak membuahkan hasil seperti yang diinginkan sehingga membuat orang-orang yang tengah berusaha menurunkan berat badan menjadi kecewa.

Setelah merasa kecewa, mereka biasanya tidak meneruskan usaha untuk menurunkan berat badan tetapi malah kembali pada pola hidup lamanya.

Baca Juga: Kebiasaan Mendengkur Saat Tidur Menandakan Gangguan Kesehatan, Pelajari Segera Cara Menghentikannya!

Padahal seharusnya mereka mempelajari lebih lanjut agar usaha diet yang mereka lakukan bisa berhasil.

Melansir dari artikel pada Jendela Cianjur dengan judul Diet Ketat Hingga Olah Raga Keras Tak Kunjung Bikin Kurus, Mungkin Ini Penyebabnya yang juga dilansir dari Popsugar dijelaskan ternyata gagal diet bisa terjadi karena penyebab yang sederhana, yang kerap dilakukan oleh mereka yang sangat ingin kurus.

Pelatih pribadi bersertifikat ACE, Kelly Borowiec mengatakan, agar orang yang ingin menurunkan berat badan tidak terjebak pada latihan yang itu-itu saja.

Pasalnya, ketika tubuh sudah terbiasa dengan suatu aktivitas, ia menggunakan lebih sedikit energi untuk melakukannya.

Borowiec mengatakan, setelah berusaha keras untuk berlari secara konsisten, harus mulai memikirkan untuk menggabungkan kerja cepat atau interval intensitas tinggi untuk meningkatkan pembakaran kalori.

Baca Juga: Jadwal Sholat untuk Wilayah Kabupaten Subang Hari Ini, Kamis 17 Februari 2022

Untuk pilihan makanan, Borowiec menyarankan agar dapur Anda penuh dengan pilihan sehat, seperti protein tanpa lemak dan buah-buahan.

Hal yang juga tak boleh dilewatkan adalah sarapan. Selain itu juga tidak boleh melewatkan waktu makan.

Mengkonsumsi camilan sehat sebelum berolahraga sekitar 30 menit sebelum berolahraga, menurut dia, bisa menjadi pilihan.

Selain menjaga tingkat energi tetap tinggi, hal itu juga bisa mencegah merasa lapar setelah selesai.

Baca Juga: Netizen Salah Server! Banjiri Ucapan Belasungkawa ke Instagram Novia Melia Bukan Novi Amelia

Dengan demikian, kita tidak akan terjebak pada kondisi dimana olah raga keras diikuti dengan makan yang lebih banyak.

Diet ketat juga tidak dianjurkan karena akan membuat tubuh kekurangan mikronutrisi penting.

Nah, bagaimana, apakah anda masih melakukan kesalahan kecil ini? Coba perbaiki, yuk!***

 

Editor: Verawati

Sumber: Jendela Cianjur

Tags

Terkini

Terpopuler