Tarif LRT Jabodebek Diskon 78 Persen Hingga Akhir September

- 29 Agustus 2023, 22:14 WIB
Tarif LRT
Tarif LRT /FOTO: setkab.go.id

SUMEDANG BAGUS -  Pada peringatan HUT ke-78 RI, LRT Jabodebek memberlakukan diskon sebesar 78 persen pada tarifnya. Diskon ini diwujudkan dalam bentuk tarif flat sebesar Rp5.000 untuk semua perjalanan hingga akhir bulan September. Selanjutnya, Kementerian Perhubungan telah merancang skema tarif promo untuk mendorong masyarakat menggunakan angkutan massal dan mengenalkan LRT Jabodebek.

Tarif promo ini tidak akan melebihi Rp20.000 untuk perjalanan terjauh dan lebih rendah dari angka tersebut untuk perjalanan yang lebih pendek. Skema tarif ini akan berlaku sampai akhir Februari 2024. Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, menyatakan bahwa pelanggan LRT Jabodebek mendapatkan subsidi dari pemerintah melalui Kementerian Perhubungan. Langkah ini bertujuan untuk mengundang minat masyarakat agar lebih sering menggunakan transportasi umum dengan biaya yang lebih terjangkau.

Baca Juga: Eiger Adventure Mulai Rambah Material Sustainable

Keputusan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor KM 67 Tahun 2023 telah menetapkan tarif LRT Jabodebek. Menurut keputusan ini, tarif dasar LRT Jabodebek dimulai dari Rp5.000 untuk 1 kilometer pertama, dengan penambahan sebesar Rp700 per kilometer berikutnya. Didiek menyampaikan bahwa LRT Jabodebek diharapkan menjadi solusi bagi kemacetan di Jakarta dan sekitarnya.

Jumlah perjalanan LRT Jabodebek akan mencapai 434 perjalanan per hari, dengan kapasitas satu rangkaian mencapai 1.308 penumpang. Total 31 rangkaian kereta (trainset) telah disiapkan, terdiri dari 27 rangkaian kereta untuk operasional dan 4 rangkaian kereta sebagai cadangan. Setiap rangkaian kereta LRT Jabodebek terdiri dari 6 kereta. LRT Jabodebek melayani masyarakat di 18 stasiun yang menghubungkan wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.***

 

Editor: Helmi Surya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x