Nggak Perlu Beli Lagi, Cukup Manfaatkan Umbi untuk Pembibitan Tanaman Hias Keladi dengan Cepat

- 11 Desember 2020, 21:52 WIB
Ilustrasi Tanaman Keladi Hias
Ilustrasi Tanaman Keladi Hias /Pexels.com

PR SUMEDANG - Daun keladi yang beragam seperti hijau, merah, putih, atau campuran membuatnya terlihat begitu menawan.

Tak hanya daunnya, jenis tanaman keladi juga beragam mulai dari keladi hias wayang, keladi red star, dan lain sebagainya.

Warnanya yang begitu cantik membuat keladi banyak diburu orang.

Baca Juga: Dirut RS UMMI Dikabarkan Positif Covid-19, Dirawat di ICU RSUD Kota Bogor

Bibit perkembangbiakan tanaman keladi bisa dilakukan lewat umbinya.

Dilansir dari YouTube Sisi Lain Tumbuhan, berikut ini cara mengembangbiakkan keladi dengan umbi.

1. Sebagaimana diberitakan Portal Jember dalam artikel Cara Jitu Menyimpan Keladi Agar Awet Bertahun-tahun Hanya dengan Pasir siapkan keladi hias yang memiliki umbi minimal sebesar jempol orang dewasa.

Baca Juga: Tes Kepribadian Berdasarkan Bulan Kelahiran, Kamu yang Mana?

2. Pisahkan batang keladi hias dari umbi atau bonggolnya.

3. Bersihkan umbi atau bonggol keladi hias tersebut dari akar-akarnya.

4. Cuci sampai bersih dari media tanam yang menempel pada umbi keladi hias tersebut.

Baca Juga: Member Paling Pintar Bahasa Inggris hingga Sayang Banget Sama Mama, Ini 50 Fakta Menarik Jaemin NCT

5. Siapkan pasir dalam bak atau wadah.

6. Timbun bonggol atau umbi keladi hias yang sudah dibersihkan tersebut ke dalam pasir.

Baca Juga: Cek Syarat Dapat Bantuan Usaha Rp3,5 Juta dari Kemensos Pakai KTP, Cukup Akses dtks.kemensos.go.id

Apabila bonggol keladi hias yang akan disimpan ini banyak, beri jarak peletakan antara bonggol keladi hias tang satu dengan bonggol lainnya. Setelah itu pastikan bonggol tertimbun rata dengan pasir.

7. Simpan di tempat yang aman atau terhindar dari air.***(Elvara Rocha Bella/Portal Jember)

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah