Razia ke Blok Warga Binaan, Petugas Gabungan Rutan Klas I A Bandung Temukan Ini Dari Warga Binaan

- 22 April 2022, 11:00 WIB
Petugas gabungan menunjukkan sejumlah barang yang ditemukan dari hasil razia ke blok warga binaan di Rumah Tahanan Klas IA Bandung. Razia tersebut digelar pada Kamis 21 April 2022 malam
Petugas gabungan menunjukkan sejumlah barang yang ditemukan dari hasil razia ke blok warga binaan di Rumah Tahanan Klas IA Bandung. Razia tersebut digelar pada Kamis 21 April 2022 malam /istimewa/

SUMEDANGKLIK – Petugas Gabungan dari TNI , Polri dan Badan Narkotika Nasional (BNN) beserta petugas Rumah Tahanan Klas I Bandung menggelar razia ke blok hunian warga binaan.

Sejumlah barang bukti pun diperoleh petugas dari hasil razia tersebut. Bahkan, sejumlah barang bukti yang ditemukan petugas gabungan itu terkategorikan berbahaya.

Untuk diketahui sebelumnya, dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan, petugas gabungan menggelar razia ke blok hunian warga binaan.

Baca Juga: Sudah Dinyatakan Lengkap, Polisi Limpahkan Berkas Perkara Doni Salmanan ke Kejaksaan

Razia yang digelar pada Kamis 21 April 2022 pukul 20.30 WIB berakhir pukul 21.30 WIB.

Dari hasil razia, petugas menemukan sejumlah barang yang dimodifikasi para warga binaan.

Kepala Rutan (Karutan) Klas I Bandung Riko Stiven menjelaskan, para petugas menemukan barang sitaan dari warga binaan seperti gunting kuku, korek yang telah dimodifikasi, alat masak yang dibuat warga binaan dari kaleng bekas, botol air mineral, serta kabel kabel listrik.

Baca Juga: Puluhan Anak di Pangalengan Diduga Jadi Korban Sodomi Seorang Oknum Guru

"Tetap berbahaya seperti gunting kuku, korek dimodifikasi. Kalau handphone, kebetulan tidak ada," ucap Riko, Kamis 21 April malam seusai menggelar razia di Rutan Klas I Bandung.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah