Anda Mudah Lelah? Waspadai 3 Tanda Gejala Kolesterol Ini

- 24 April 2022, 17:00 WIB
Sakit pada area tengkuk  dapat disinyalir menjadi salah satu gejala kolesterol naik. Waspadai 3 gejala kolesterol naik berikut ini.
Sakit pada area tengkuk dapat disinyalir menjadi salah satu gejala kolesterol naik. Waspadai 3 gejala kolesterol naik berikut ini. /Pixabay/

 

SUMEDANGKLIK – Berikut ini 5 tanda gejala kolestrol naik yang perlu diwaspadai, hati-hati bisa jadi Anda mengalami salah satu gejala ini.

Kolesterol adalah salah satu jenis lemak alami yang fungsinya sangat penting di dalam tubuh, namun saat kadarnya melebihi batas normal, hal tersebut akan sangat buruk.

Hal ini disebabkan karena kolesterol akan menumpuk di dalam pembuluh darah dan membentuk sebuah plak yang dapat menyumbat alirannya.

Baca Juga: Minyak Telon, Apa Saja Manfaatnya Selain Menghangatkan Tubuh Si Kecil? Simak Penjelasannya Berikut Ini

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 tanda gejala kolesterol yang perlu diwaspadai dan harus segera dikonsultasikan.

1. Mudah Lelah

Mudah Lelah bisa jadi salah satu gejala kolesterol naik, hal ini akan muncul seketika walaupun anda tidak melakukan aktifitas berat.

Pengidap kolesterol tinggi akan mengalami tubuh yang terasa sangat lelah karena tubuhnya tidak mendapatkan aliran darah normal dengan kadar oksigen yang cukup.

2. Kaki dan Tangan Mudah Kesemutan

Kaki dan tangan yang sering merasa kesemutan juga salah satu gejala kolesterol sedang naik.

Baca Juga: Tips Menjaga Tubuh Tetap Fit Selama Puasa dan Saat Perjalanan Mudik, Simak Penjelasannya Berikut Ini

Bahkan terkadang rasa kesemutan ini juga disertai dengan rasa ngilu, nyeri, bahkan kondisi yang tidak nyaman saat berjalan ataupun bergerak.

Hal tersebut disebabkan karena pembuluh darah yang mengalirkan darah ke kaki dan tangan mengalami penyempitan.

Sehingga membuat aliran darah mengalami hambatan ke beberapa bagian tubuh lainnya juga.

Baca Juga: Benarkah Selain Menyegarkan, Mandi Dengan Air Dingin Baik Bagi Kesehatan Mental? Ini Penjelasannya

3. Nyeri Di Area Tengkuk

Keluhan yang satu ini adalah gejala yang paling sering dialami karena kolesterol naik.

Hal ini dikaitkan dengan penumpukan plak di area tengkuk yang terjadi karena tidak lancarnya peredaran darah.

Penumpukan plak ini yang menghalangi aliran darah menuju otak, sehingga terkadang membuat rasa panas atau seperti rasa pegal diarea tengkuk sampai belakang kepala bagian bawah.***

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah