UPDATE: Seluruh Korban Longsor Sumedang Ditemukan, Total 40 Orang Wafat dan Pencarian Resmi Ditutup

- 19 Januari 2021, 06:35 WIB
Tim SAR Gabungan sedang berjibaku mencari korban longsor Sumedang. Dan akhirnya seluruh korban longsor Sumedang berhasil ditemukan
Tim SAR Gabungan sedang berjibaku mencari korban longsor Sumedang. Dan akhirnya seluruh korban longsor Sumedang berhasil ditemukan /yedi supriadi

PR SUMEDANG - Tim SAR gabungan kembali menemukan korban meninggal dunia yang tertimbun longsor di Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Sumedang.com dari laman Antara News pada Selasa, 19 Januari 2021, bahwa tim SAR menemukan total delapan korban longsor di hari kesepuluh pencarian yakni pada Senin, 18 Januari 2021 kemarin.

Atas dasar hal tersebut, proses pencarian korban pun dihentikan karena semua korban yang hilang akibat longsor telah ditemukan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca 19 Januari 2021 di Sumedang, Turun Hujan Ringan Sepanjang Hari

Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah menjelaskan proses pencarian tersebut akhirnya ditutup usai satu korban terakhir berhasil ditemukan pada pukul 21.13 WIB.

"Satu korban terakhir ditemukan pada pukul 21.13 WIB. Sehingga 40 korban yang tertimbun sejauh ini berhasil ditemukan dan dievakuasi tim SAR. Dengan ini, proses pencarian ditutup," ujar Deden.

"Keberhasilan ini berkat kerja sama yang baik antara unsur yang ada di lapangan, sehingga semua korban bencana longsor ini berhasil dievakuasi di hari kesepuluh ini," katanya menambahkan.

Baca Juga: Tak Melulu Berdampak Buruk, Stres Ternyata Dapat Berikan Kebaikan untuk Tubuh

Menurut Deden, pada hari kesepuluh proses pencarian, terdapat delapan orang korban yang ditemukan sejak pencarian dimulai di pagi hari.

Deden pun mengatakan pencarian korban tersebut sesuai dengan target tim yang direncanakan selesai dalam tiga hari perpanjangan untuk proses pencarian korban.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x