Cileunyi-Cimalaka Jadi Ruas Tol Pertama Cisumdawu yang akan Beroperasi Akhir Tahun 2021

- 6 Januari 2021, 19:30 WIB
Konstruksi Tol Cisumdawu
Konstruksi Tol Cisumdawu /Pu.go.id/

PR Sumedang – Jalan Tol Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan) ditargetkan sudah bisa beroperasi pada akhir Tahun 2021.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendorong percepatan pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu).

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, jalan tol ini ditargetkan bisa rampung pada akhir 2021 mendatang. Sehingga diharapkan bisa meningkatkan konektivitas ke Bandara Internasional Kertajati.

Baca Juga: Berlaku Untuk Pulau Jawa dan Bali, Berikut Daftar Lengkap Wilayah Terdampak ‘Pembatasan Baru’

“Jalan Tol yang terdiri dari enam seksi tersebut akan terhubung dengan Jalan Tol Akses Bandara Kertajati dan diharapkan dapat meningkatkan konektivitas ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati yang sudah mulai beroperasi,” ujar Basuki.

Tetapi, belum semua ruas Jalan Tol Cisumdawu tersebut yang akan segera dioperasikan.

Direktur Teknik PT. Citra Karya Jabar Tol (CKJT), Bagus Medi Suwarso menyebutkan, dioperasikannya Jalan Tol Cisumdawu akan dibagi menjadi 2 tahap.

Baca Juga: Modal KTP Bisa Dapat Bansos Sembako BPNT Rp200 RIbu, Buruan Cek Nama Penerima di dtks.kemensos.go.id

Pada Tahap pertama seksi I seksi II, dan seksi III, kemudian tahap kedua yakni seksi IV seksi V dan seksi IV.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: sumedangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x