Ini Peristiwa yang Terjadi di Dunia Pada 22 Januari

- 22 Januari 2022, 10:10 WIB
ILUSTRASI hari pada kalender.*
ILUSTRASI hari pada kalender.* /Pixabay//Pixabay

SUMEDANGKLIK – Dalam sistem kalender, kita tidak pelak menjalani rutinitas sehari-hari. Hari berganti hari menjadi bulan. Bulan berganti bulan menjadi tahun. Tidak dipungkiri, dalam setiap tanggal dalam sistem kalender kita, beberapa peristiwa penting pernah terjadi dan dijadikan sebagai hari peringatan karena momen tertentu untuk dikenang di masa sekarang bahkan mendatang. Seperti halnya yang terjadi pada tanggal 22 Januari.

Lantas, ada peristiwa apa saja  yang pernah terjadi pada tanggal 22 Januari? Selain menjadi salah satu judul lagu karya Iwan Fals, pada 22 Januari ternyata penuh dengan beberapa peristiwa penting yang terjadi selama sejarah manusia.

Berikut beberapa rangkuman 10 peristiwa penting yang terjadi pada 22 Januari yang dikumpulkan Sumedangklik dari berbagai sumber. Yuk kita simak apa saja.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Sumedang Hari Ini, Sabtu 22 Januari 2022

1. Pada tahun 613, Konstantinus yang baru berusia 8 bulan, dinobatkan menjadi caesar atau raja muda oleh ayahnya Heraklius di Konstantinopel.

2. Tahun 1517, Kesultanaan Ottoman di bawah Selim I mengalahkan Kesultanan Malmuk dalam pertempuran Ridaniya dan menaklukan daerah yang sekarang disebut Mesir.

3. Tahun 1849, terjadi perang Inggris-Sikh kedua. Pengepungan Multan berakhir setelah berlangsung 9 bulan. Punjab yang merupakan pembela Sikh terakhir, menyerah.

4. Tahun 1901. Edward VII dinobatkan menjadi Raja Britania Raya setelah ibunya Ratu Victoria, meninggal. Edward menjadi orang tertua kedua dalam sejarah Britania yang naik tahta menjadi raja setelah menjabat sebagai Putra Mahkota dan Prince of Wales selama 60 tahun.

Baca Juga: Jangan Sampai Telat, Berikut Jadwal Salat untuk Wilayah Sumedang Sabtu 22 Januari 2022

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x