Berbekal Kemenangan 3-0 di Laga Sebelumnya, Persib Bawa Optimisme Tinggi ke Stadion Bantul

- 3 Maret 2024, 01:45 WIB
Persib saat ini tengah menduduki klasemen 2 sementara Liga 1 dengan raihan nilai 45 poin, sedangkan Rans Nusantara FC berada di urutan ke 10 dengan raihan 33 poin. Saksikan melalui Live Streaming.
Persib saat ini tengah menduduki klasemen 2 sementara Liga 1 dengan raihan nilai 45 poin, sedangkan Rans Nusantara FC berada di urutan ke 10 dengan raihan 33 poin. Saksikan melalui Live Streaming. /Tangkapan layar/vidio.com

SUMEDANGBAGUS - Persib akan melawat ke kandang RANS Nusantara FC dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu 3 Maret 2024. Berbekal motivasi berlipat usai menang besar 3-0 atas PSIS Semarang, tim Pangeran Biru berharap bisa meraih poin penuh pada pertandingan besok.

Catatan negatif lawan tak menjadikan skuad Bojan Hodak santai menatap laga tersebut. Begitu juga perbedaan posisi klasemen sementara, dimana Persib berada di urutan kedua dengan 45 poin, semetara lawannya di peringkat 11 dengan 33 poin.

Sebaliknya Edo Febriansah dan teman-temannya akan berkerja keras untuk melanjutkan tren positif. Bukan hanya rekor positif di laga tandang, namun hasil positif juga pada laga sebelumnya, yakni tiga poin dari PSIS Semarang.

Baca Juga: Max Verstappen Rebut Pole Position GP Bahrain 2024

Pelatih PERSIB Bojan Hodak mengatakan RANS harus diwaspadai saat ini. Bukan hanya catatan 10 pertandingan tanpa kemenangan, namun kepergian pelatih Eduardo Almeida bisa jadi ancaman buat PERSIB.

"RANS punya energi lebih untuk lebih siap dan menunjukan mereka bisa keluar dari masalah mereka. Sementara kami ingin lanjutkan tren positif," kata Bojan, Sabtu 2 Maret 2024

Sementara itu pelatih sementara RANS, Francis Wewengkang memastikan pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatu untuk hadapi PERSIB. Ia berharap semua persiapan yang dilakukan bisa berjalan sesuai rencana.

Baca Juga: Menpora Pastikan Pelaksanaan Pelatnas Paralimpiade sama dengan Pelatnas Olimpiade Paris 2024

"Besok memang kami akan bertanding melawan salah satu tim terkuat di Liga Indonesia, PERSIB. Kita tahu mereka sekarang ada di peringkat kedua, tapi kita tim RANS FC sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan baik dan semoga pertandingan berjalan sesuai dengan kemauan kami," ucapnya. ***

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x