5 Teh Herbal yang Aman Dikonsumsi untuk Ibu Hamil, Salah Satunya Teh Hijau

- 17 Maret 2021, 17:30 WIB
Ilustrasi teh hijau.
Ilustrasi teh hijau. /Doc. Spectrumnutrition.com/

PR SUMEDANG - Salah satu minuman yang aman dikonsumsi ibu hamil dan paling banyak dikonsumsi orang di dunia adalah teh. Olahan teh sebagai minuman memiliki beragam pilihan, seperti teh herbal.

Herbal sendiri berarti hal yang berhubungan dengan herba. Bagi sebagian orang, terutama ibu hamil, selama masa kehamilan penggunaan obat-obatan herbal cukup populer karena dirasa aman untuk dikonsumsi.

Dilansir PikiranRakyat-Sumedang.com dari laman Boldsky, di hampir setiap belahan dunia, penggunaan obat-obatan herbal bagi ibu hamil menjadi populer dengan keyakinan bahwa "alami itu aman" untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Baik untuk Pencernaan dan Atasi Masalah Kulit, Ini 10 Manfaat Teh Lemon yang Berguna untuk Kesehatan

Dalam studi yang dilakukan pada ibu hamil dari 18 negara, ditemukan sekitar 28,9 persen di antaranya menggunakan obat-obatan herbal karena dianggap "aman" untuk dikonsumsi. Namun, perlu dicatat bahwa konsumsi berlebihan beberapa jamu dalam bentuk teh bisa sangat tidak sehat bagi wanita hamil.

Berikut ini sejumlah teh herbal yang aman dikonsumsi untuk ibu hamil.

1. teh peppermint

Baca Juga: 4 Jenis Keladi dengan Harga Terjangkau dan Sering Diburu Penggemar Tanaman Hias

Peppermint adalah herba yang bagus untuk meredakan perut kembung, muntah dan sejumlah gejala mual di pagi hari seperti mual dan sakit kepala karena efek antispasmodik yang dimilikinya.

Peppermint bermanfaat bagi wanita terutama selama trimester pertama dan tidak ada efek berbahaya teh yang ditunjukkan pada ibu atau janin dalam jumlah yang tepat.

Namun, penggunaannya yang berlebihan terkadang bisa merangsang haid di awal kehamilan.

2. teh jahe

Baca Juga: Termasuk Kunyit, Beberapa Bahan Alami Ini Bisa Menurunkan Asam Lambung

Pada awal kehamilan, mayoritas wanita mengandalkan teh jahe sebagai teh herbal yang efektif membantu melawan morning sickness, muntah, mual, sakit kepala, mabuk perjalanan, gangguan pencernaan dan perubahan suasana hati.

Sebuah penelitian telah menunjukkan bahwa Jahe dianggap tidak berbahaya dan merupakan alternatif yang efektif untuk wanita yang memiliki periode mual dan muntah yang tinggi, ini karena adanya gingerol.

Perlu diperhatikan, konsumsi jahe yang tinggi dalam bentuk bubuk atau tincture dapat meningkatkan risiko perdarahan dan produksi asam lambung.

3. teh hijau

Baca Juga: Mimpi Ular? Simak Arti Bunga Tidur Tersebut Berikut Ini

Teh hijau dianggap sebagai minuman yang meningkatkan kesehatan dan jika dikonsumsi dalam jumlah terbatas, itu bagus selama kehamilan. Pada teh hijau memiliki banyak antioksidan kuat yang mencegah kerusakan pada janin dan ibu karena stres oksidatif dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.

Selain iyu, teh hijau juga dapat membantu mengurangi tekanan darah tinggi dan penambahan berat badan. Namun, konsumsi teh hijau yang berlebihan bisa jadi tidak sehat karena mencegah tubuh menyerap zat besi dan asam folat.

4. teh kamomil

Teh kamomil membantu meringankan iritasi saluran cerna, nyeri sendi dan insomnia selama masa kehamilan. Sebuah penelitian berbicara tentang aktivitas anti-inflamasi chamomile bersama dengan senyawa fenoliknya seperti flavonoid dan kumarin yang secara efektif membantu ibu dan janin.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Barang yang Selalu Kamu Bawa di Tas dan Temukan Hal Tersembunyi Dirimu

Sejumlah penelitian juga menunjukkan bahwa konsumsi teh kamomil secara teratur selama trimester ketiga dapat menyebabkan persalinan prematur dan berat badan lahir rendah.

5. teh biji adas

Teh adas yang terbuat dari buah atau biji adas matang kering diketahui menyebabkan efek menguntungkan pada gangguan hormonal yang umum terjadi selama masa kehamilan.

Teh dapat membantu meningkatkan laktasi dan juga dikenal dapat meningkatkan kesuburan. Efek anti spasmodik teh adas dapat membantu mengurangi persalinan yang lama dan menyebabkan pelebaran serviks yang lebih cepat dan efektif.

Baca Juga: 2 Kebiasaan Tidur Ini Dikabarkan Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh, Simak Penjelasannya Disini

Itulah kelima teh herbal yang dikatakan aman bagi ibu hamil, tetapi tetap dalam batasan yang wajar.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah