Perhatikan Ini Jika Ingin Menjaga Berat Badan Ideal Selama Lebaran, Inilah Tips Pola Makan Sehat Saat Lebaran

26 April 2022, 11:00 WIB
Ilustrasi, Makanan bersantan kerap tersaji saat acara kumpul keluarga misalnya saat Lebaran. Inillah tips menjaga kesehatan tubuh saat Lebaran. /Pixabay.com/Huahom

SUMEDANGKLIK – Lebaran Idul Fitri sudah tinggal menghitung hari. Momen kebersamaan dengan keluarga, tentu akan menghiasi.

Jika kumpul-kumpul bersama keluarga, tentunya tidak lepas dari acara makan-makan.

Namun perlu diketahui, agar tubuh kita tetap sehat selama momen berlebaran itu, alangkah baiknya kita selalu menjaga asupan pola makanan kita.

Baca Juga: Selain Menjaga Kebugaran Tubuh, Inilah Beberapa Manfaat Yoga Saat Menjalankan Puasa

Karena tanpa disadari, kita selalu tidak mampu mengontrol makanan yang telah tersaji. Misalnya makanan yang tinggi kalori dan lemak, tentunya sulit terhindarkan.

Padahal, jika dikonsumsi berlebihan, makanan-makanan tersebut rentan menyebabkan munculnya sejumlah masalah kesehatan, mulai dari diare, sakit maag, naiknya berat badan, bahkan tingginya kadar kolesterol dan gula darah.

Dilansir dari berbagai sumber, inilah tips makan sehat saat Lebaran agar kita tetap sehat dan terhindar dari risiko masalah kesehatan yang umum muncul setelah Lebaran, seperti sakit perut dan diare.

Baca Juga: Banana Katsu, Menu Takjil Berbuka Puasa yang Sehat, Simak Cara Membuat Menu Ini

Berikut beberapa tips makan sehat saat Lebaran di bawah ini:

1. Batasi Konsumsi makanan bersantan

Hidangan bersantan, seperti rendang, gulai, dan opor ayam, tentunya tidak asing jika ada di meja makan saat Lebaran. Sebenarnya, mengonsumsi makanan bersantan termasuk saat Lebaran, tidak menjadi persoalan. Namun, dengan catatan, konsumsinya harus tetap dibatasi.

Ini karena kebanyakan makanan bersantan cenderung mengandung kadar lemak jenuh yang tinggi. Oleh sebab itu, bila dikonsumsi berlebihan, kadar kolesterol di dalam darah juga dikhawatirkan akan mengalami peningkatan.

2. Pilih daging rendah lemak

Tidak hanya karena kandungan santannya, makanan khas Lebaran umumnya juga dibuat dari berbagai jenis daging yang cenderung tinggi kandungan lemak, seperti daging sapi atau ayam.

Baca Juga: Es Jeruk Kelapa Muda, Menu Takjil Berbuka Puasa yang Sehat dan Menyegarkan, Begini Cara Membuatnya

Oleh karena itu, Anda perlu lebih jeli memilih bagian daging yang akan dikonsumsi. Pilihlah bagian yang tidak terlalu banyak mengandung lemak.

3. Memperbanyak konsumsi serat

Setelah mengonsumsi banyak makanan dan minuman khas Lebaran, sebaiknya Anda memperbanyak konsumsi serat. Ini karena serat bisa membantu menurunkan kadar kolesterol serta gula darah dalam tubuh.

Beberapa makanan tinggi serat yang bisa kamu konsumsi adalah sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian.

Baca Juga: Inilah 5 Film Serial Petualangan Bertema Fiksi Ilmiah, Sajikan Hiburan Sehat Untuk Tontonan Keluarga

4. Perhatikan kebutuhan kalori harian

Karena Lebaran memang identik dengan beragam makanan, tetapi Anda diimbau tetaplah makan sesuai kebutuhan kalori harian Anda. Hal itu agar Anda tidak mengalami kenaikan berat badan yang drastis.

Pada umumnya, pria dewasa membutuhkan sekitar 2.500 kalori setiap harinya. Sementara, wanita dewasa butuh kurang lebih 2.000 kalori per harinya.

Jika memang tergoda untuk mengonsumsi makanan tinggi kalori, seperti daging merah, nasi, atau ketupat, maka batasi porsinya. Jangan lupa juga untuk tetap mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan penuhi kebutuhan cairan. Di akhir hari, sempatkan untuk latihan atau olah raga ringan agar Anda tetap fit dan segar.

Baca Juga: Ini Dia Resep Menu Buka Puasa Sehat Ala dr Zaidul Akbar: Jus Kurma Dengan Berbagai Manfaatnya

5. Batasi konsumsi makanan dan minuman manis

Saat Lebaran, biasanya makanan dan minuman manis juga banyak tersedia, mulai dari kue-kue kering, sirup, hingga minuman kemasan.

Namun, perlu diingat, jika dikonsumsi secara berlebihan, makanan dan minuman manis berisiko menyebabkan peningkatan berat badan dan kadar gula darah.

Jadi, jika ingin mengonsumsi makanan atau minuman manis, pastikan porsinya dibatasi. Pilih juga jenis makanan atau minuman manis yang lebih sehat, misalnya jus, puding buah, atau sup buah.

Baca Juga: Bagaimana Agar Tubuh Tetap Sehat Selama Berpuasa? Simak Berikut Ini Tipsnya

Itulah beberapa tips makanan sehat saat Lebaran yang bisa Anda terapkan untuk mencegah terjadinya beragam masalah kesehatan. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler