Ikuti Jejak iPhone 12, Pembelian Mi 11 Tidak Disertai Charger, Faktor Lingkungan atau Faktor Bisnis?

- 28 Desember 2020, 14:20 WIB
Xiaomi Mi 11 akan hadir tanpa charger
Xiaomi Mi 11 akan hadir tanpa charger /Weibo

PR SUMEDANG - CEO Xiaomi, Lei Jun, telah mengonfirmasi bahwa ponsel keluaran terbarunya, Mi 11, yang akan dirilis Senin 28 Desember waktu setempat tidak akan disertai dengan charger di setiap pembeliannya, dengan alasan agar lebih ramah lingkungan. Hal itu sama seperti Apple saat meluncurkan iPhone 12.

Dikutip dari The Verge, Lei Jun mengonfirmasi bahwa dia mengatakan orang-orang memiliki banyak charger yang menimbulkan beban lingkungan, dan oleh karena itu Xiaomi tidak menyertakan charger untuk setiap pembelian Mi 11.

"Mi 11, box simple. Menanggapi perkembangan teknologi serta perlindungan lingkungan, charger tidak termasuk dalam box pembelian. Berharap dukungan dari anda. Apakah ada solusi yang lebih baik antara praktik industri dan perlindungan lingkungan? Senin malam, dalam konferensi pers Mi 11 mari berdiskusi," ujar Lei Jun, sambil mengunggah foto kotak Mi 11 yang lebih tipis, terlihat mirip iPhone 12.

Baca Juga: Login Lewat dtks.kemensos.go.id, BST Bansos Rp300 Ribu PKH Segera Cair Bulan Desember 2020

Sebagai informasi, keputusan Apple untuk tidak menyertakan pengisi daya pada iPhone 12 disambut dengan beberapa cemoohan, dan pesaing seperti Samsung, dalam sebuah iklan bahkan menyindir dengan mengingkatkan pelanggan bahwa 'charger disertakan dengan Galaxy anda'.

Namun,  iklan Galaxy itu rupanya telah dihapus, karena kabarnya Samsung juga tidak akan menyertakan charger pada ponsel Galaxy S21 yang akan datang.

Tak lama setelah peluncuran iPhone 12, Xiaomi lewat akun resmi Twitternya mencuit bahwa smartphone terbarunya akan disertai charger.

Baca Juga: Insya Allah Segera Sembuh, Amalkan Dzikir Ini agar Allah Senantiasa Mengangkat Penyakit Anda

"Jangan khawatir, kami tidak meninggalkan apapun di luar kotak," cuit @Xiaomi yang merujuk pada Mi 10T Pro-nya dengan disertai klip video pendek yang menunjukkan kotak Mi 10T dengan charger di dalamnya.

Alasan lingkungan untuk tidak menyertakan charger dalam kotak ponsel masuk akal jika charger tersebut sama persis dengan charger sebelumnya yang sudah dimiliki kebanyakan orang.

tangkapan layar Weibo
tangkapan layar Weibo

Baca Juga: Unik! Polres Sumedang Luncurkan Buku Saku Info Vaksin Versi Bahasa Sunda untuk Masyarakat

Namun, alih-alih mengurangi harga akibat berkurangnya kelengkapan perangkat, tampaknya pembuat ponsel terus menaikkan harga pada perangkat baru mereka, sehingga langkah ini bisa jadi cara untuk menjaga harga.

Mereka entah bagaimana menemukan cara untuk terus megurangi kelengkapan perengkat, sebelumnya perangkat tanpa lubang jack headphone sempat ramai jadi perbincangan.

Tetapi, seiring waktu para pembuat ponsel juga seperti latah mengikuti pengurangan kelengkapan perangkat mereka.

Baca Juga: Tips Bagi Anda yang Ingin Berlibur di Tengah Pandemi Covid-19, Salah Satunya Pesan Tiket Online

Apakah langkah selanjutnya para produsen akan menyingkirkan kotak dan setiap pembelian smartphone baru hanya disertai bubble wrap?***

 

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: The Verge


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x