Berlangsung 2 Tahap, Pemerintah Apresiasi Program Vaksinasi Lansia, Airlangga Hartarto Sampaikan Hal Ini

- 8 April 2021, 20:47 WIB
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto.
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto. /Dok. Kemenko Perekonomian/

PR SUMEDANG - Program Vaksinasi Lansia yang diselenggarakan oleh Lembaga Pendidikan, Sekolah Kolese Kanisius Menteng pada 7 April 2021, diapresiasi Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Pelaksanaan Vaksinasi Lansia tersebut diselenggarakan sesuai protokol kesehatan (prokes) yang dilakukan secara maksimal untuk memberikan kenyamanan kepada para lansia yang mengikuti vaksinasi ini.

Mulai dari pengaturan antrian, registrasi, pengecekan tekanan darah, penyuntikan, serta disediakan fasilitas ICU mini.

Baca Juga: Jadwal Bola Bundesliga dan Premier League 10 hingga 12 April 2021 yang Tayang di NET TV

"Model center di Kanisius harus diikuti di tempat lain," kata Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri Vaksinasi Lansia tersebut.

Airlangga Hartarto mengatakan bahwa penangannan kasus Covid-19 di Indonesia relatif lebih baik dibandingkan dengan global.

Data per 6 April 2021 menunjukkan tren presentase kasus aktif Indonesia telah mencapai satu digit sebesar 7,4 persen dan lebih rendah dari pada global sebesar 17,3 persen.

Baca Juga: Sebelum Daftar Sekolah Kedinasan 2021 Dibuka, Pastikan 6 Dokumen Ini Anda Persiapkan

Catatan positif lainnya adalah pada persentase kasus kesembuhan Indonesia sebesar 89,9 persen yang lebih tinggi dari pada global sebesar 80,5 persen.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: ekon.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x