Perusahaan Boeing Buka Suara Terkait Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182

- 10 Januari 2021, 11:16 WIB
Ilustrasi pesawat Sriwijaya Air.
Ilustrasi pesawat Sriwijaya Air. /Instagram.com/@sriwijayaair/
PR SUMEDANG - Dikabarkan sebelumnya bahwa pesawat Sriwijaya Air SJ 182 telah hilang kontak pada Sabtu kemarin, 9 Januari 2021.
 
Pesawat tersebut memiliki rute penerbangan Jakarta-Pontianak dan diperkirakan jatuh di perairan Kepulauan Seribu di antara Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu.
 
Pesawat jenis Boeing 737-500 itu hilang kontak pada posisi 11 nautical mile di utara Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang setelah melewati ketinggian 11.000 kaki.
 
 
Berdasarkan laporan dari maskapai Sriwijaya Air, pesawat itu membawa 62 orang yang terdiri atas 50 penumpang dan 12 orang kru. 
 
Rincian dari 50 penumpangnya itu terdapat 40 orang dewasa, tujuh anak-anak dan tiga bayi. Sedangkan, 12 krunya merupakan enam kru aktif dan enam kru ekstra.
 
Menanggapi kabar jatuhnya pesawat Sriwijaya Air itu, perusahaan Boeing di Amerika Serikat akhirnya membuka suara atas kejadian nahas tersebut.
 
Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Sumedang.com dari akun Twitter resmi milik @Boeing pada Minggu, 10 Januari 2021, bahwa perusahaan pabrik pesawat yang berdomisili di Chicago, Amerika Serikat itu pun memberikan pernyataan resmi terkait jatuhnya pesawat yang dibuat mereka tersebut.
 
 
Pada sebuah postingan yang di unggah pada akun Twitternya, Boeing menyampaikan rasa bela sungkawa atas jatuhnya pesawat Sriwijaya Air Boeing 737-500.
 
"Kami mengetahui pemberitaan media dari Jakarta terkait penerbangan Sriwijaya Air SJ-182," ujarnya.
 
Bahkan, perusahaan Boeing itu pun menyoroti keberadaan kru dan penumpang di dalam pesawat serta para keluarga korban.
 
"Pikiran kami tertuju pada kru, penumpang, dan keluarga mereka," katanya.
 
 
Selain itu, pihak perusahaan Boeing  pun menyatakan telah berkoordinasi dan akan turut serta mendukung para korban dan keluarganya selama masa-masa sulit terjadi.  
 
"Kami berhubungan dengan pelanggan maskapai kami dan siap untuk mendukung mereka selama masa sulit ini," ujarnya menambahakan.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x