Laga Kedua Persib Digelar Hari Ini, Pj Wali Kota Imbau Warga Tertib Agar Bandung Tetap Kondusif

- 31 Mei 2024, 15:17 WIB
Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono
Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono /Humas Kota Bandung

SUMEDANG BAGUS -- Hari ini Jumat 31 Mei laga kedua Persib vs Madura United dalam Final Seri Championship BRI Liga 1 2023-2024 digelar. Euforia masyarakat Kota Bandung khususnya sudah nampak meskipun pertandingan belum digelar. Bahkan, nobar pun digelar di mana-mana.

Kota Bandung pun diprediksi bakal berpesta jika Persib Bandung sukses menjadi juara Liga 1 musim ini, Jumat 31 Mei 2024. Ratusan ribu warga diprediksi bakal memenuhi jalanan di Kota Bandung untuk berkonvoi.

Baca Juga: Persib Tetap Waspada, Bidik Kemenangan di Leg Kedua Kontra Madura United

Menyikapi hal itu, Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga Kota Bandung tetap kondusif. "Tolong jaga ketertiban Kota Bandung. Saya yakin warga bisa menjaga Kota Bandung kondusif," kata Bambang di Balai Kota Bandung, pada Jumat, 31 Mei 2024.

Persib berpeluang meraih gelar Liga 1 musim ini. Pada leg 1 Final Championship Series Persib sukses mengalahkan Madura United, 3-0 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung. Sedangkan pada leg 2, Persib bakal dijamu Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat 31 Mei 2024.

Di Kota Bandung pun banyak tempat mengadakan Nobar alias nonton banreng, baik di cafe hotel hingga resto juga di berbagai wilayah demi menyaksikan tim kesayangan bertanding. Bahkan nobar besar-besaran pun bakal digelar di Jalan Diponegoro depan Gedung Sate dengan dihadiri langsung Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin.**

Editor: B. Hartati

Sumber: Humas Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah