Lakukan Pengecekan Pos Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2022, Kapolda Jawa Barat Tekankan Ini

- 27 April 2022, 14:10 WIB
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana saat mengecek kesiapan pos pengamanan di wilayah Polres Cianjur.
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana saat mengecek kesiapan pos pengamanan di wilayah Polres Cianjur. /tribratanews/

SUMEDANGKLIK – Menjamin kesiapan pengamanan arus mudik Lebaran 2022, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Suntana melakukan pengecekan pos pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2022 di wilayah Cianjur.

Kapolda bersama jajaran melaksanakan pengecekan Pospam I Seger Alam-Puncak (Perbasan Cianjur-Bogor) dan Pospam II Cikanyere-Pacet.

Jenderal bintang dua Polda Jawa Barat itu menegaskan, pengecekan guna memastikan kesiapan personel pengamanan, serta sarana dan prasarana yang ada, guna memaksimalkan kinerja dan pelayanan untuk mengamankan Lebaran Idul fitri.

Baca Juga: Lakukan Ini Agar Kendaraan Anda Hemat BBM Selama Perjalanan Mudik Lebaran, Berikut Ini Tipsnya

Diharapkan dengan berbagai kesiapan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.

“Diharapkan dengan keberadaan pos pengamanan dan pos pelayanan serta posko vaksinasi tersebut bisa membantu masyarakat," ungkap Mantan Wakabaintelkam Polri tersebut.

Selain itu, lanjut Suntana, dengan kesiapan personel di lapangan dan penyiapan pos pengamanan ini juga sebagai langkah antisipasi agar mudik lebaran nanti bisa berjalan aman, lancar dan sehat serta tidak terjadi lonjakan Covid-19. ujar dia.

Baca Juga: Es Laksamana Mengamuk, Takjil Berbuka Puasa Kekinian yang Sehat dan Menyegarkan, Ini Cara Membuatnya

Diketahui sebelumnya, Masyarakat khususnya pemudik yang masuk wilayah Jawa Barat, diimbau untuk mengantisipasi 49 titik kemacaten di Jawa Barat pada mudik Lebaran pertama saat pandemi Covid-19 ini.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x