Dari 25 Pasar Tradisional di Jawa Barat, Kini Sisakan 4 Pasar Akan Direvitalisasi

- 26 Februari 2022, 18:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi Duta Pasar Provinsi Jawa Barat Meresmikan Pasar Rakyat Cisarua, Kab. Bogor, Sabtu, 26 Februari 2022.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi Duta Pasar Provinsi Jawa Barat Meresmikan Pasar Rakyat Cisarua, Kab. Bogor, Sabtu, 26 Februari 2022. /Biro Adpim Jabar

"Jujur saya cenderung lebih suka belanja di pasar tradisional daripada pasar modern asalkan tempatnya bersih, dan ini juga yang disukai kalangan menengah ke atas," ujarnya.

Tak hanya merevitalisasi area dalam pasar, Pemprov Jawa Barat rencananya membenahi pula jalan akses masuk pasar yang kondisinya kini relatif sempit dan agak rusak.

Baca Juga: WAJIB TAHU! Ini Alasan Presiden Rusia Vladimir Putin Bersikukuh Menginvasi Ukraina

"Kita bereskan Pasar Cisarua sampai depan karena bagian depannya masih repot, tapi untuk bagian dalamnya sudah bagus," kata Ridwan Kamil.

Dalam Program Pasar Rakyat Jawa Barat Juara, Pemprov Jawa Barat menargetkan revitalisasi 25 pasar tradisional, dan sejauh ini sudah terealisasi 21 pasar.

Tak hanya bangunannya saja, akan tetapi aspek penguatan digitalisasi juga akan dilakukan sebagai syarat berstandar SNI, termasuk Pasar Cisarua yang akan segera memiliki platform digital.

Baca Juga: Update Gempa Pasaman. Dikabarkan 6 Orang Tertimbun Longsor di Kabupaten Pasaman

"Semua pasar diperbaiki, yang belum SNI kita SNI kan, yang masih kumuh kita rapikan, yang penting setiap tahun ada perbaikan kemajuan untuk ekonomi rakyat," tutur Kang Emiil.

Di Pasar Cisarua, Ridwan Kamil didampingi Duta Pasar Rakyat Jawa Barat Atalia Praratya Kamil, dan Bupati Bogor Ade Yasin berkesempatan meninjau ketersediaan minyak goreng yang sempat langka di sejumlah pasar.

"Minyak goreng saya cek juga aman terkendali dengan harga normal," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah