Stray Kids Jadi Grup KPop ke 3 yang Raih Pencapaian di Chart Global Top 200 Spotify, Ini Ungkapan JY Park

20 Maret 2022, 19:45 WIB
Pendiri JYP Entertainment, JY Park, rayakan keberhasilan album Stray Kids yang masuk ke dalam chart single Global Top 200 Spotify di Instagram pribadunya, Minggu 20 Maret 2022. //Allkpop/

SUMEDANGKLIK - Pendiri JYP Entertainment, JY Park, merayakan keberhasilan album comeback boy grup KPop Stray Kids 'ODDINARY' yang terbukti telah menjadi hits internasional.

Pendiri JYP Entertainment, JY Park, membagikan moment bahagia tersebut dalam akun Instagram pribadinya @asiansoul_jyp, pada Minggu 20 Maret 2022.

"All songs in the album entered the Spotify Global Top200. 3rd K-pop group ever in history. So happy for SKZ & STAY!!"

"Covid may have stopped our shows for a while but hope Stray Kids will get back on track and fly higher than ever,"

Baca Juga: 5 Deretan Helikopter Serang dengan Peringkat Tertinggi di Dunia, Rusia dan Amerika Serikat Merajai

Di dalam postingan tersebut, JY Park memperlihatkan seluruh lagu di album Stray Kids yang mencapai pucuk tangga lagu di chart single Global Top 200 Spotify.

"Semua lagu dalam album masuk ke Spotify Global Top200. Grup KPop ke 3 dalam sejarah. Sangat senang untuk SKZ & STAY!!" katanya.

"Covid mungkin telah menghentikan pertunjukan kami untuk sementara waktu tetapi berharap Stray Kids akan kembali ke jalurnya dan terbang lebih tinggi dari sebelumnya," ungkap JY Park.

Dapat dilihat, lagu utama Stray Kids 'MANIAC' berada di peringkat 25, sedangkan 'VENOM' di posisi 60, 'Charmer' di nomor 72.

Baca Juga: Inilah 5 Tips Untuk Hilangkan Milia Dengan Bahan Alami Yang Terbukti Ampuh!

Untuk lagu Stray Kids 'FREEZE' berada di posisi 93, 'Lonely St.' di urutan 123, 'Muddy Water' di nomor 162, dan 'Waiting for Us' di ngka raihan 165.

Sebagai informasi, mini album teranyar Stray Kids 'ODDINARY' telah dirilis bersamaan dengan video musik untuk lagu utama 'MANIAC' pada Jumat, 18 Maret 2022 lalu.

Tak hanya itu, pencapainan idol boy grup KPop Stray Kids juga berhasil membuat rekor baru pre order stok untuk mini album comeback mereka yang dimulai pada 14 Februari 2022 lalu.

Stray Kids telah berhasil membuat rekor baru untuk mini album comeback 'ODDINARY' yang melonjak drastis mencapai 1 juta lebih pre order stok.*** 

Editor: Panji Eko Laksmanto

Sumber: Allkpop

Tags

Terkini

Terpopuler