Logo IKN Menggugah Kesadaran Lingkungan

- 1 Juni 2023, 22:51 WIB
Jokowi: Logo IKN Menggugah Kesadaran Lingkungan
Jokowi: Logo IKN Menggugah Kesadaran Lingkungan /Twitter.com /@jokowi

Siapakah Aulia Akbar sang Desainer Logo IKN? berikut profil dari Aulia Akbar

Aulia Akbar, seorang desainer grafis asal Bandung, Jawa Barat, dikutip dari laman ADGI (Asosiasi Desainer Grafis Indonesia). Dia adalah salah satu pendiri dan Peneliti Desain di POT Branding House, sebuah konsultan branding di Bandung.

Baca Juga: Jokowi Perbolehkan Keruk Pasir Laut Indonesia Pakai Kapal Isap Asing

POT Branding House adalah perusahaan di bidang industri kreatif yang membantu klien dalam mengembangkan merek mereka melalui konsep branding, identitas visual, desain pemasaran digital, dan aplikasi merek.

Aulia Akbar juga aktif dalam mengelola forum desainer grafis muda bernama BDF (Bandung Design Friendly) dan ADGI Chapter Bandung.

Aulia Akbar merupakan lulusan Institut Teknologi Nasional (ITENAS) Bandung tahun 2014. Saat kuliah di ITENAS, ia mengambil jurusan Desain dan Komunikasi Visual. Ia juga menempuh pendidikan di SMA 25 Bandung dari tahun 2008 hingga 2010.

Pada tahun 2016 hingga 2017, Aulia Akbar pernah menjadi dosen tamu di ITENAS jurusan Desain Komunikasi Visual. Selain itu, ia juga aktif mengajar secara online melalui platform kursus kreatif dan start-up bernama Pixel Ninja.

Baca Juga: Susi Pujiastuti: Izin Ekspor Pasir laut Harus Dibatalkan demi Menjaga Dampak Buruk Lingkungan

Berdasarkan informasi dari akun Instagram @adgi.pusat, logo "Pohon Hayat Nusantara" terinspirasi oleh simbolisme pohon dari barat hingga timur Indonesia. Logo tersebut memiliki makna yang mendalam, dengan lima akar di bagian bawah yang melambangkan Pancasila, tujuh batang di bagian tengah yang mewakili tujuh pulau besar Indonesia, dan 17 kelopak bunga di bagian atas yang melambangkan tanggal kemerdekaan Indonesia.

Logo ini menggambarkan Indonesia sebagai sumber kehidupan dan kekayaan hayati yang melimpah. "Berkembang dan mengalir menjadi tujuh batang yang mewakili gugus pulau besar di Indonesia, sebagaimana kita sebagai masyarakat maritim dengan wawasan Nusantara yang melihat laut dan alur sungai sebagai penghubung,"kata Aulia Akbar.***

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x