PT KAI Resmi Hadirkan Layanan GeNose C19 di 4 Stasiun KA, Berikut Rinciannya

- 5 Februari 2021, 16:00 WIB
Alat GeNose Test yang dipakai PT KAI untuk persyaratan penumpang kereta api jarak jauh.
Alat GeNose Test yang dipakai PT KAI untuk persyaratan penumpang kereta api jarak jauh. /PT KAI

PR SUMEDANG - Pada hari ini Jumat, 5 Februari 2021, PT KAI mengumumkan bahwa GeNose C19 secara resmi digunakan.

Sebagaimana yang diinformasikan pihak KAI melalui unggahan akun resmi Instagram @kai121_, mengatakan bahwa pada hari ini, PT KAI secara resmi menggunakan GeNose C19 sebagai salah satu pilihan syarat pemeriksaan bagi penumpang Kereta Api (KA) Jarak Jauh.

Pada keterangan tertulisnya, menyebutkan pemeriksaan GeNose C19 akan tersedia di 4 Stasiun KA, yaitu:

Baca Juga: Klasemen Serie A Liga Italia Jelang Laga Pekan 21, AC Milan di Puncak Dibuntuti Inter dan Roma

1. Stasiun Pasar Senen;
2. Stasiun Gambir;
3. Stasiun Yogyakarta;
4. Stasiun Solo Balapan

"Bertahap, layanan ini akan tersedia di stasiun-stasiun lainnya," tulis pihak KAI dikutip PikiranRakyat-Sumedang.com pada 5 Februari 2021.

Tarif yang dikenakan untuk pre launching sebesar Rp20 ribu.

Baca Juga: Pemkot Bogor akan Berlakukan Ganjil Genap di Akhir Pekan, Berikut Ketentuannya

Pihak KAI mengingatkan bagi para penumpang KA jarak jauh sebelum melakukan pemeriksaan dengan menggunakan GeNose C19 ini, untuk memperhatikan beberapa hal sebagai berikut:

1. Calon penumpang harus dalam kondisi sehat;
2. Telah memiliki tiket;
3. Dilarang merokok, makan, minum kecuali air putih selama 30 menit sebelum pemeriksaan sampel napas.


Serta meghimbau untuk melakukan pemeriksaan dengan GeNose C19 pada H-1 sebelum keberangkatan.

"Pelanggan juga diimbau melakukan pemeriksaan pada H-1 sebelum keberangkatan, untuk menghindari antrean dan tertinggal kereta," tambahnya.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah