Partai Demokrat dan Kepemimpinannya Diusik, AHY: Rapatkan Barisan dan Tetap Pertahankan Soliditas

- 2 Februari 2021, 19:20 WIB
Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menuding ada sebuah gerakan politik atau manuver politik yang ingin ambi alih Partai Demokrat untuk kepentingan PIlpres 2024
Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menuding ada sebuah gerakan politik atau manuver politik yang ingin ambi alih Partai Demokrat untuk kepentingan PIlpres 2024 /Tangkapan layar Instagram Agus Yudhoyono (AHY)/@agusyudhoyono

PR SUMEDANG –  Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam siaran persnya pada 1 Februari 2021 mengeluarkan pernyataan bahwa ada rencana kudeta Partai Demokrat.

Terkait adanya rencana kudeta Partai Demokrat ini dinilai mengusik ketenangan, ketahanan dan kesolidan partai.

Oleh karena itu Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan instruksi untuk rapatkan barisan, serta pertahankan soliditas partai yang telah terbangun.

Baca Juga: Spoiler Drama Korea 'LUCA: The Beginning' Episode 2: Benarkah Ji Oh Orang yang Selama Ini Gu Reum Cari?

Instruksi tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam cuitan Twitter @Pdemokrat.

"Kepada seluruh kader Demokrat, saya menginstruksikan untuk merapatkan barisan, dan tetap mempertahankan soliditas yg telah terbangun ini,” tulisnya.

“Serta, terus bersatu & senantiasa memperjuangkan harapan rakyat Indonesia," sambungnya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Sumedang.com dalam cuitan akun @Pdemokrat pada 1 Februari 2021.

Baca Juga: AHY Sebut Ada Rencana Kudeta Partai Demokrat, Guntur Romli: Ini Pansos atau Licik?

Dalam cuitan Twitter selanjutnya AHY menyebutkan bahwa tidak ada partai yang kuat, tanpa cobaan yang berat.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah