Dear Penderita Insomnia, Cobain Yuk 6 Makanan dan Minuman Ini Agar Tidurmu Lebih Nyenyak

8 November 2020, 17:37 WIB
ilustrasi insomnia /Pexels/@cottonbro

PR SUMEDANG – Memiliki waktu tidur yang cukup merupakan hal yang penting bagi kesehatan. Dengan waktu tidur yang cukup memungkinkan Anda terhindar dari berbagai macam penyakit.

Umumnya orang dewasa dianjurkan untuk tidur selama 7-9 jam perhari. Memiliki gangguan sulit tidur (insomnia) adalah salah satu permasalahan seseorang tidak memiliki waktu tidur yang baik.

Terdapat berbagai strategi yang dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas tidur Anda, termasuk membuat perubahan pada pola makan. Karena beberapa makanan dan minuman memiliki sifat yang dapat meningkatkan kualitas tidur.

Baca Juga: Waspada Komplikasi, 8 Tips Agar Asam Lambung Tidak Semakin Parah

Berikut 6 makanan dan minuman yang telah PR SUMEDANG rangkum dari healthline.com

1. Almond

Almond merupakan sumber magnesium yang baik bagi tubuh. Dalam satu ons almond terdapat 19 persen magnesium yang dapat memenuhi kebutuhan harian Anda.

Mengonsumsi magnesium yang cukup dapat membantu meningkatkan kualitas tidur, terutama bagi Anda yang mengalami insomnia.

Baca Juga: Mudah Sekali! 6 Cara Agar Tanaman Mawar Subur dan Berbunga Cantik

Magnesium dapat membantu Anda tertidur karena kemampuannya untuk mengurangi peradangan. Selain itu, almond dapat mengurangi hormon stres kortisol, yang menyebabkan sulit tidur.

Memakan almond hanya satu genggaman tangan (28 gram) sebelum tidur sudah cukup untuk memperbaiki kualitas tidur Anda.

2. Teh Chamomile

Teh Chamomile menjadi teh herbal populer saat ini yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Hal ini karena kandungan flavonoid yang ada didalamnya.

Baca Juga: Nggak Nyiksa, 6 Makanan Enak Ini Terbukti Ampuh Atasi Stres

Flavonoid merupakan golongan antioksidan yang dapat mengurangi peradangan pada penyakit kronis seperti kanker dan penyakit jantung.

Selain itu, teh chamomile mengandung antioksidan yang dapat menyebabkan kantuk. Berdasarkan hasil penelitian, dengan meminum teh ini, terbukti dapat meningkatkan kualitas tidur.

3. Kiwi

Selain sebagai buah yang bergizi serta memiliki kalori rendah, kiwi dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.

Baca Juga: Wajib Dihindari! 6 Makanan Ini Bisa Picu Bahkan Memperparah Peradangan

Dengan memakan 1-2 buah kiwi ukuran sedang sebelum tidur, dapat membantu Anda tertidur lebih cepat dan lebih lama.

Buah kiwi kaya akan serotonin dan antioksidan, yang dapat meningkatkan kualitas tidur saat dimakan sebelum tidur.

4. Ikan Berlemak

Ikan berlemak seperti salmon, tuna, dan makerel memiliki jumlah vitamin D yang besar. Memakan beberapa ons sebelum tidur dapat membantu Anda tertidur lebih cepat dan lebih nyenyak.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 8 November 2020, Taurus saatnya Kasih Ampun ke Musuh

5. Kenari

Kenari kaya akan asam lemak omega 3 dan asam linoleat. Selain itu terdapat 4,3 gram protein perons yang bermanfaat untuk mengurangi nafsu makan.

Kacang kenari juga dapat meningkatkan kesehatan jantung. Mereka telah diteliti kemampuannya untuk mengurangi kadar kolesterol tinggi, yang merupakan faktor risiko utama penyakit jantung.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: healthline

Tags

Terkini

Terpopuler