Lagi, SDN Cisalak Di Kabupaten Bandung Dibobol Maling Membuat Siswa Resah

- 11 Februari 2022, 11:15 WIB
Kunci Gembok Di Dapur SDN Cisalak Dirusak Maling, Beberapa Barang Raib
Kunci Gembok Di Dapur SDN Cisalak Dirusak Maling, Beberapa Barang Raib /

SUMEDANGKLIK - Para guru dan siswa SDN Cisalak di Desa Jatisari Kecamatan Cangkuang Kabupaten Bandung Jawa Barat merasa resah pasca sekolahnya berkali-kali dibobol maling.

Kejadian pembobolan di sekolah tersebut sudah beberapa kali terjadi, yang terbaru kejadian yang sama terjadi dua hari berturut-turut pada hari Kamis 10 Februari 2022 dan Jum'at 11 Februari 2022.

Nandang (40) yang sehari-hari bertugas sebagai penjaga sekolah merupakan orang yang pertama kali menemukan kondisi dapur sekolah sudah berantakan pada Kamis pagi, sementara kunci gembok pada pintunya dalam keadaan rusak diduga dibuka secara paksa oleh pelaku pembobolan.

Selain itu, terdapat banyak jejak kaki pada lantai dapur serta ada puntung rokok yang mungkin dijatuhkan oleh pelaku.

Baca Juga: Polisi: Modus Indra Kenz Mempromosikan Binomo Sebagai Aplikasi Trading yang Legal

"Kalau nggak salah ingat, ini kejadian sudah kelima atau keenam kalinya di sekolah ini," ujar Nandang ditemui di lokasi kejadian.

Nandang menyebut, kali ini pelaku berhasil menggondol tabung gas 3kg, serta mesin air jet pump.

"Kalau kemarin (Kamis) itu yang hilang tabung gas dari dapur sekolah sama mesin air. Nah kalau hari ini kan yang dibobolnya kantin, disana kebetulan nggak nyimpen barang apa-apa jadi nggak ada yang diambil," papar Nandang.

Baca Juga: Akhir Pekan Ini Ada Penutupan Gerbang Tol ke Bandung. Ridwan Kamil Serahkan Skemanya ke Polda Jabar

Halaman:

Editor: Verawati

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah