Panen Hujatan Gegara Distorsi Sejarah, Drama 'Joseon Exorcist' Tak Akan Tayang Minggu Depan

- 24 Maret 2021, 19:00 WIB
Drama korea Joseon Exorcist.
Drama korea Joseon Exorcist. /Soompi

PR SUMEDANG - Tim produksi 'Joseon Exorcist' dan SBS telah merilis pernyataan baru mengenai kontroversi atas distorsi sejarah dalam drama.

Sebelumnya pada tanggal 23 Maret, drama Joseon Exorcist merilis pernyataan awal mengenai alat peraga gaya Tiongkok dan makanan dari episode perdananya. Namun, reaksi terus berlanjut setelah episode kedua memasukkan lebih banyak elemen gaya Tiongkok.

Pada 24 Maret 2021, perusahaan produksi Joseon Exorcist kembali merilis pernyataan dan meminta maaf kepada pemirsa karena menimbulkan kontroversi.

Baca Juga: Kaya Nutrisi dan Bantu Turunkan Berat Badan, Berikut Khasiat dari Chia Seed untuk Kesehatan

Pihak drama meminta maaf karena telah menyebabkan kesalahpahaman dan ketidaknyamanan untuk pemirsa selama waktu yang sensitif antara Tiongkok dan Korea Selatan.

Tak hanya itu, pihak drama juga akan menghapus adegan menyambut pengusir setan dari tayangan ulang VOD dan televisi.

"Menanggapi kritik bahwa beberapa pakaian dan properti adalah gaya China, ini sepenuhnya kesalahan tim produksi karena tidak mengenali masalah tersebut sebelumnya. Untuk siaran mendatang, kami akan mengedit bagian ini sebanyak mungkin dan bekerja sekuat tenaga untuk produksi agar tidak menimbulkan ketidaknyamanan bagi pemirsa," kata pihak produksi.

Baca Juga: Drama 'River Where The Moon Rises' Rekam Ulang 6 Episode Pertama dengan Na In Woo Jadi On Dal

"Namun, sepenuhnya salah bahwa drama tersebut menerima pendanaan dari Tiongkok, dan ini adalah drama yang sepenuhnya didanai oleh Korea. Berbeda dengan kasus sponsor China dan dukungan produksi lainnya yang menjadi isu baru-baru ini, "Joseon Exorcist" adalah drama yang diproduksi dengan 100 persen dana Korea," kata pihak produksi.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x