Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Sumedang Gelar Pangan Murah

- 28 November 2023, 19:12 WIB
Gelaran Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Sumedang di halaman Kantor Kecamatan Sumedang Selatan pada Selasa, 28 November 2023, mendapatkan respons positif dari warga.
Gelaran Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Sumedang di halaman Kantor Kecamatan Sumedang Selatan pada Selasa, 28 November 2023, mendapatkan respons positif dari warga. /FOTO: sumedangkab.go.id

SUMEDANG BAGUS - Gelaran Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Sumedang di halaman Kantor Kecamatan Sumedang Selatan pada Selasa, 28 November 2023, mendapatkan respons positif dari warga. Terlihat warga antusias mengantri untuk mendapatkan berbagai kebutuhan pokok seperti beras, telur, sayuran, dan lainnya.

Iwan Gustiwana, Kabid Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Sumedang, menjelaskan bahwa kegiatan gelar pangan murah ini bertujuan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan. "Kegiatan ini juga dilakukan untuk pengendalian inflasi dan membantu masyarakat mendapatkan barang dengan harga yang lebih terjangkau," ujar Iwan pada Selasa, 28 November 2023. Sebagai contoh, Iwan menyebutkan harga beras yang dijual seharga Rp 55.000 per 5 kg, telur Rp 25.000 per kg, dan berbagai macam sayuran dengan harga mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 10.000.

Baca Juga: Tips Penting Saat Memesan Tiket Kereta Api


Salah seorang pembeli, Atin, yang berasal dari Cipameungpeuk, menyatakan rasa terbantunya dengan adanya program pangan murah yang diselenggarakan Pemkab Sumedang. "Saya membeli telur di sini karena harganya hanya Rp 25.000, sementara di luar mencapai Rp 28.000," ungkap Atin.

Atin juga menambahkan bahwa dirinya memanfaatkan kesempatan ini untuk membeli sayuran dengan harga yang terjangkau. Seorang warga lain, Elis, juga merasa terbantu dengan adanya program pangan murah ini. Elis memilih membeli telur, kebutuhan sehari-harinya, karena harganya yang lebih terjangkau. "Untuk sayuran, saya tidak beli karena sudah tersedia di sekitar rumah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," tambah Elis.***

Editor: Helmi Surya

Sumber: sumedangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x