Bertambah Lagi Bank Sampah di Kabupaten Sumedang

- 20 November 2023, 20:02 WIB
Ilustrasi  botol bekas air mineral
Ilustrasi botol bekas air mineral /FOTO: Freepik/freepik

SUMEDANG BAGUS - Kepala Desa Naluk Kecamatan Cimalaka, Engkus Kusnadi mengapresiasi atas diresmikannya Bank Sampah Naluk Lestari, yang kini mulai beroperasi. "Saya rasa kegiatan ini merupakan hal baik. Mudah-mudahan bisa terus menjadi upaya yang berkelanjutan dalam meminimalisir sampah," kata Engkus.

Dalam pelaksanaanya, para ibu rumah tangga menjadi pengelola bank sampah yang nantinya dapat diikuti kawula muda di Desa Naluk. "Memilih agen bank sampah di sini (desa Naluk), karena banyak ibu-ibu produktif, dan banyak punya waktu luang. Jadi adanya Bank Sampah Naluk Lestari kami rasa selain punya nilai sosial juga, dapat menjaga lingkungan serta memiliki nilai ekonomi," katanya.

Sementara itu, Direktur Bank Sampah Naluk Lestari, Heni Suhaeni, ikut bersyukur atas peresmian bank sampah yang dapat meningkatkan produktifitas warga. Apalagi di Tahun 2024 mendatang, Pemerintah Desa Naluk akan menggelar program Pemuda Peduli Lingkungan (PEPELING) yang bersinergi dengan Bank Sampah Naluk Lestari.

Baca Juga: Strategi Sumedang Turunkan Kemiskinan Ekstrim

"Saya sangat senang telah diresmikannya Bank Sampah Naluk Lestari ini. Mudah-mudahan ini bisa menjadi ladang produktif," kata Heni. 

Masyarakat desa, pun antusias setelah dibukanya Bank Sampah Naluk Lestari ini. Dengan dibentuknya kembali bank sampah di Desa Naluk, diharapkan dapat meningkatkan kembali kesadaran masyarakat untuk peduli lagi terhadap lingkungan. 

"Sebelumnya kami (ibu rumah tangga) dilatih mengolah sampah-sampah, karena sampah itu mempunyai nilai ekonomi kalau diolah dengan benar. Jadi dengan Beroperasi Bank Sampah Naluk Lestari, karena kami jadi lebih produktif," katanya.***

Editor: Helmi Surya

Sumber: sumedangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah