TNI AD Bangun Sarana Air Bersih Untuk Pondok Pesantren di Sumedang

- 24 Maret 2022, 14:14 WIB
TNI Bangun Sarana Air Bersih Untuk Pondok Pesantren di Sumedang.
TNI Bangun Sarana Air Bersih Untuk Pondok Pesantren di Sumedang. /

 

 

SUMEDANGKLIK - Berkat komunikasi yang baik dengan berbagai elemen dan komunitas, Dandim 0610 Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa mendapat bantuan dari Yayasan Shaf Foundation.

Bantuan tersebut berupa pembuatan sumur bor secara gratis, yang dipersembahkan untuk Pondok Pesantren Muhajirin yang beralamat di RT 04 RW 03 Dusun Sirah Cipelang, Desa Cipamekar, Kecamatan Conggeang, Sumedang.

"Saat ini pengeboran sudah berjalan selama 4 hari dimulai pada tanggal 21 Maret 2022. Pengerjaan sumur bor diperkirakan selama 14 hari dengan kedalaman krang lebih 40 meteran," ujar Dandim dalam rilisnya yang dikutip Kamis 24 Maret 2022.

Baca Juga: J-Hope Positif Covid-19, Padahal BTS akan Berangkat ke Las Vegas untuk Mengadakan Konser

Dikatakan Dandim, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) terlahir dari rakyat.

"Maka sebagai anak rakyat, TNI AD akan selalu bersama rakyat dalam segala situasi dan kondisi apapun," terangnya.

Dalam hal ini,kata Dandim, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jederal TNI Dudung Abdurrahman memberikan kebijakan dalam pelaksanaan tugas prajurit TNI AD, di seluruh jajarannya dengan memberikan Perintah Harian Kasad yang menjadi pedoman bagi setiap Prajurit dalam pengabdiannya setiap hari.

"Perintah Harian Kasad yang berisikan 7 butir perintah merupakan wujud pengabdian terbaik untuk bangsa dan negaranya.

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x