Tips Menurunkan Berat badan Setelah Lebaran

- 27 April 2023, 21:24 WIB
Tips menurunkan berat paska lebaran
Tips menurunkan berat paska lebaran /PIXABAY/mohamed_hassan

 

SUMEDANG BAGUS - Hari raya Idul Fitri identik dengan makanan nan lezat dan berlimpah. Mulai dari rendang, opor dan makanan-makanan bersantan lainnya. Ditambah lagi berbagai macam kue kering berbahan dasar terigu, margarin dan gula atau keju. Tentunya sangat enak dinikmati sambil bersilaturahmi dengan sanak saudara. Namun sayangnya jika dikonsumsi dengan jumlah yang berlebihan bisa menyebabkan kenaikan berat badan dan berpotensi menimbulkan gangguan kesehatan.

Menurut ahli gizi Putri MJ, S.Gz dalam keterangan pers bersama Tokopedia yang dikutip dari antaranews.com, makanan khas Lebaran itu bisa menyebabkan tubuh menimbun lebih banyak lemak sehingga menyebabkan kenaikan berat badan.

Putri pun membagikan beberapa kiat sehat untuk menurunkan berat badan dan kembali bugar usai Lebaran.

Baca Juga: Ridwan Kamil Hadiri Rapat Paripurna Peringatan Hari Jadi Sumedang

Perbaiki jadwal tidur dan lakukan olahraga ringan

Selama berpuasa, jam tidur cenderung berkurang dan berantakan karena harus bangun sahur. Untuk itu, Putri menganjurkan memperbaiki jadwal tidur secara perlahan menjadi 8 jam sehari.

Imbangi juga dengan olahraga ringan untuk menurunkan berat badan dan membuat tubuh lebih fit.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x