Kejuaraan Angkat Besi Bupati Cup 2024, Wadah Pembibitan Lifter-lifter Usia Muda

- 22 Juni 2024, 19:26 WIB
Kejuaraan Daerah Angkat Besi Pemula dan Remaja usia 9-15 Tahun, Bupati Cup 2024 wadah pembibitan atlet-atlet muda .
Kejuaraan Daerah Angkat Besi Pemula dan Remaja usia 9-15 Tahun, Bupati Cup 2024 wadah pembibitan atlet-atlet muda . /AdyWira/

SUMEDANG BAGUS - Sebanyak 191 lifter dari dalam dan luar Jawa Barat mengikuti Kejuaraan Daerah Angkat Besi Pemula dan Remaja usia 9-15 Tahun, Bupati Cup 2024, yang berlangsung di Gymnasium Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung,  mulai tanggal 21-23 Juni 2024.

Kejuaraan yang ditujukan sebagai wadah pembibitan atlet-atlet muda ini mempertandingkan 36 kelas, ditambah kelas eksebisi junior dan senior. Sedangkan 191 lifter yang tampil di ajang ini berasal dari 23 klub dan pengcab.

“Pengprov PABSI Jabar mengapresiasi Pengcab PABSI Kabupaten Bandung yang menginisiasi Kejuaraan Bupati Cup ini. Dengan event ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi atlet-atlet remaja khususnya dari Kabupaten Bandung. Apalagi kita ketahui bersama, Kabupaten Bandung ini melahirkan atlet angkat besi level Olimpik. Ada Sri Wahyuni dan Windy Cantika yang merebut medali perak di Olimpiade Rio de Janeiro dan Olimpiade Tokyo,” ujar ketua Pengprov PABSI Jabar Edy Kusmawan, hari Jumat (21/06).

Baca Juga: Bandung Open II: Mencari Bibit Unggul dan Membangkitkan Kejayaan Bulutangkis Bandung

Menurut Edy, saat ini atlet Kabupaten Bandung juga mendominasi komposisi tim Pelatda Jabar. Dari 17 atlet, lima orang lifter atau 30 persennya berasal dari Kabupaten Bandung.

“Ada Windy Cantika, Tsabita Alfiah, Yurifah Meisandi, Handoko Metriana dan Gilbert. Ini merupakan kontribusi yang signifikan bagi Jawa Barat. Kami ucapkan terima kasih kepada Pengcab PABSI, KONI serta Pemerintah Kabupaten Bandung atas dukungannya terhadap perkembangan olahraga angkat besi. Semoga ke depannya ada lagi atlet-atlet berpotensi baik untuk tingkat nasional maupun internasional,” papar Edy Kusmawan.

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Bandung Yana Suryana, merasa bangga dengan prestasi atlet-atlet angkat besi Kabupaten Bandung yang sudah mengharumkan nama daerah di berbagai kejuaraan di dalam dan luar negeri.

Yana juga berharap cabor angkat besi ini menjadi bagian dari target 100 medali emas di PORPROV Jabar tahun 2026 mendatang.

Baca Juga: KONI Kabupaten Bandung Kembangkan Prestasi Olahraga Melalui Program D'Sport

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah