Menang 3-0 Atas Madura United, Persib Selangkah Lagi Juara Championship Series Liga ! 2023-2024

- 27 Mei 2024, 02:29 WIB
David da Silva Mencetak Dua Gol Pada Final Leg Pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (26/05).
David da Silva Mencetak Dua Gol Pada Final Leg Pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (26/05). /Persib/Barly Isham

SUMEDANG BAGUS - Persib berhasil meraih hasil maksimal pada leg pertama Final Championship Series Liga 1 musim 2023-2024. Pada laga yang berlangsung pada hari Minggu (26/05) di stadion Si Jalak Harupat, Soreang tersebut, Persib mengalahkan Madura United dengan skor telak 3-0.

Kemenangan tersebut diraih berkat gol yang dicetak oleh Ciro Alves (70’) dan David da Silva (90+4’ dan 90 +12’).  Dengan hasil ini jalan Persib menuju tangga juara terbuka lebar. Pangeran Biru kini unggul agregat tiga gol atas Madura United.

Jalannya pertandingan sendiri berlangsung ketat sejak menit awal. Kedua tim silih berganti menguasai bola di 45 menit pertama. Gol pertama akhirnya didapat persib pada menit 70 melalui proses yang sangat indah.  Adalah Ciro Alves yang berhasil melepaskan chip shot melewati jangkauan kiper Madura Lucas Henrique.  

Baca Juga: Jagoan Tuan Rumah, Charles Leclerc Rebut Pole Position GP Monaco 2024

Keunggulan satu gol di menit ke-70 itu memang belum dirasa aman oleh pelatih Bojan Hodak. Lima menit berselang, ia melakukan pergantian dengan memasukkan tenaga yang lebih segar. Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar ditarik keluar dan digantikan oleh Edo Febriansyah dan Ezra Wallian. Sayang Edo sempat cedera dan digantikan oleh Beckham Putra.

Tenaga lebih segar itu membuat Persib makin aktif menyerang dan sempat mendapatkan peluang emas melalui sundulan Nick Kuipers yang membentur tiang.

Waktu normal usai, namun perjuangan belum lah usai. Di 10 menit waktu injury time yang diberikan, tim Pangeran Biru mendapatkan dua gol tambahan yang diciptakan David da Silva setelah memanfaatkan umpan Beckham Putra Nugraha dan aksi solo DDS melewati tiga pemain bertahan Madura United.

Pelatih Persib Bojan Hodak mengaku senang dengan hasil yang diraih tim asuhannya. Namun, ia mengaku belum bisa selebrasi. Bojan mengatakan, timnya harus kembali berjuang pada leg kedua di Stadion Gelora Bangkalan, 31 Mei 2024

"Kemenangan yang bagus tapi ini belum selesai. Ini baru laga pertama dan masih ada satu laga lagi. Kami harus memulainya seperti hasilnya masih 0-0," kata Bojan dalam konferensi pers setelah pertandingan.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah