NPC Indonesia Berhentikan Ketua & Bekukan Kepengurusan NPCI Jabar

- 22 Maret 2024, 08:58 WIB
Ketua Pengcab NPCI Kab. Purwakarta, Aip Saputra  (Tengah) Bersama Sejumlah Ketua Pengcab NPCI lainnya.
Ketua Pengcab NPCI Kab. Purwakarta, Aip Saputra (Tengah) Bersama Sejumlah Ketua Pengcab NPCI lainnya. /AdyWira/

SUMEDANG BAGUS - National Paralympic Committee (NPC) Indonesia menerbitkan Surat Keputusan (SK) bernomor 07/NPC-Ina/SKEP/2024 tentang pemberhentian tidak hormat ketua NPCI Jawa Barat masa bakti 2019-2024. Dalam surat yang ditandatangi oleh ketua NPC Indonesia Senny Marbun tersebut, juga menyatakan bahwa, per tanggal 21 Maret 2024 kepengurusan NPCI Jawa Barat statusnya dibekukan.

Pemberhentian Supriatna Gumilar sebagai Ketua NPCI Provinsi Jawa Barat dan Pembekukan Kepengurusan NPCI Provinsi Jabar itu merupakan rekomendasi hasil investigasi Komisi Disiplin (Komdis) NPC Indonesia nomor: 01.UM/03/KOMDIS/NPC-Ina/2024 tanggal 19 Maret 2024 yang menyatakan bahwa Supriatna Gumilar telah terbukti melakukan pelanggaran berat terhadap AD/ART NPCI dan peraturan internal organisasi.

Selain itu, NPC Indonesia juga menerbitkan SK dengan nomor 10/ NPC-Ina/SKEP/III/2024 tentang pengangkatan Pejabat Pelaksana Tugas (PLT) ketua NPCI Provinsi Jawa Barat. Dalam surat itu, NPC Indonesia menunjuk Imam Kuncoro sebagai PLT, dengan tugas utama mempersiapkan Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub).

Baca Juga: Ada Bazar Murah Pasamoan di Pasar Kreatif Jabar! Jangan Ketinggalan!

Menanggapi ihwal keluarnya SK pemberhentian ketua dan pembekuan NPCI Jabar tersebut, Ketua Pengcab NPCI Kabupaten Purwakarta, Aip Saputra sangat mengapresiasi keputusan Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun yang sudah merespon dan menyikapi pelbagai dinamika yang terjadi di dalam NPCI Jabar.

“Kami sangat megapresiasi turunnya SK ini. Apa yang diharapkan temen-temen Pengcab terkait dengan mosi tidak percaya kepada Ketua NPCI Jabar Supriatna Gumilar sudah disikapi dengan bijak oleh Ketum NPCI Pusat Senny Marbun,” ucap Aip saat ditemui di Bandung, Kamis (21/3/2024).

Bersama dengan 19 ketua pengcab NPCI lainnya, Aip sepakat untuk mendorong agar Pelaksana Tugas (Plt) NPCI Jabar, Imam Kuncoro mempercepat pelaksanaan Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub).

Baca Juga: KONI Jabar Monitoring Pelaksanaan Pelatda 4 Cabor di Kawasan Stadion Si Jalak Harupat

“Kami mendorong Plt segera melaksanakan Musprovlub supaya program kerja NPCI Jabar bisa kembali berjalan tanpa adanya hambatan. Apalagi saat ini sedang persiapan menuju Peparnas 2024 sudah pasti perlu banyak persiapan,” paparnya.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x