Jelang Bergulirnya Proliga 2024, Tim Voli Jakarta Bhayangkara Gelar TC di Jeoang

- 13 Februari 2024, 19:49 WIB
Jelang Bergulirnya Proliga, Tim Voli Jakarta Bhayangkara Gelar TC di Jeoang
Jelang Bergulirnya Proliga, Tim Voli Jakarta Bhayangkara Gelar TC di Jeoang /antara/

SUMEDANG BAGUS - Tim Jakarta Bhayangkara Presisi Voli akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Jepang dalam rangka persiapan menuju kompetisi Proliga 2024.

Dilansir dari keterangan resmi klub Jakarta Bhayangkara, Selasa, Agil Angga dan kawan-kawan dijadwalkan akan menjalani pemusatan latihan (TC) mulai 16 hingga 27 Februari mendatang.

"Kami bangga mengumumkannya, Jakarta Bhayangkara Presisi dalam rangka persiapan Proliga 2024 akan melakukan uji coba dan berlatih melawan klub-klub hebat di Jepang," tulis laman resmi klub Jakarta Bhayangkara Presisi.

Baca Juga: Mobil AMR24 Milik Aston Siap Hadapi Musim Balap F1 2024

Rencananya dalam pemusatan latihan tersebut, Jakarta Bhayangkara juga akan mengadakan sejumlah pertandingan uji coba. Namun hingga berita ini tersiar, masih belum ada kepastian mengenai tim mana saja yang akan menjadi lawan uji coba dari Jakarta Bhayangkara selama menjalani pemusatan latihan nanti.

"Ini adalah kesempatan besar bagi tim kami untuk mengasah keterampilan dan berkompetisi dengan klub-klub terbaik di Jepang. Kami berharap dapat belajar banyak dari pengalaman ini dan membawa pulang ke Indonesia," tulis Jakarta Bhayangkara Presisi.

Proliga 2024 dijadwalkan akan berlangsung di sembilan kota di Indonesia mulai 25 April hingga 21 Juli 2024 mendatang. Kesembilan kota yang akan menggelar Proliga 2024 itu terdiri dari Yogyakarta, Semarang, Palembang, Pontianak, Bandung, Gresik, dan Surabaya untuk putaran reguler. Sedangkan putaran final four hingga grand final dijadwalkan berlangsung di Kediri, Solo, dan ditutup di Yogyakarta.

Baca Juga: Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Bekap Arab Saudi 5-0 di BATC 2024

Klub peserta Proliga 2024 putra terdiri dari enam peserta antara lain juara bertahan Jakarta LavAni Allobank, Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN, Jakarta Pertamina Pertamax, Palembang Bank SumselBabel dan Kudus Sukun Badak.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x