SD Muhamadiyah 7 Bandung Dominasi Perolehan Medali Hari Kedua Cabor Panahan Portue 2023

- 29 Oktober 2023, 08:44 WIB
SD Muhamadiyah & Bandung Dominasi Perolehan Medali Hari Kedua Portue Panahan
SD Muhamadiyah & Bandung Dominasi Perolehan Medali Hari Kedua Portue Panahan /KONI Kota Bandung/

SUMEDANG BAGUS - Dari 15 medali emas yang diperebutkan di hari kedua cabor panahan Porue 2023, klub SDMD7 (SD Muhamadiyah) Bandung mendominasi raihan medali emas sebanyak 5 emas.

Perolehan 5 emas SDMD7 terbidik dari nomor standar nasional katagori SD 1-3 putri individual final yang disumbangkan Almeira Azzalea Kusuma Atmaja.

Kemudian nomor standar nasional SD 1-3 putra individual final dari Langit Bima Putra Asa. Berikutnya nomor standar nasional SD 1-3 putri individual Qualification yang diraih oleh Viona Gantari Wirawan.

Baca Juga: Tim Taekwondo Jabar Sapu Bersih Medali Emas di Hari Pertama BK PON XXI

Nomor standar nasional SD 1-3 putri tim yang terdiri dari Syahinaz Zhafira Talitha, Tiandrya Nuril Arasy dan Viona Gantari Wirawan. Berikutnya dari nomor standar nasional SD 1-3 mixed team yang diperkuat duet Viona Gantari Wirawan dan Langit Bima Asa.

Pada urutan kedua pengumpul medali emas terbanyak diraih klub RRA Archery dengan 5 emas yang diraih melalui nomor standar nasional SD 4-6 putra individual final oleh Gyaneshwar Putra Ajga Prayito yang juga memetik emas pada nomor standar nasional SD 4-6 putra individual Qualification.

Emas lainnya dari nomor standar nasional SD 4-6 tim putra yang disumbangkan oleh Dede Yusuf Suparno, Gyaneshwar Putra Ajga Prayitno dan Mirza Azwan Jannataan. Serta nomor standar nasional SD 4-6 mixed team yang diperkuat Queenza Tsabita Humayra dan Gyaneshwar Putra Ajga Prayitno.

Baca Juga: Portue Cabor Taekwondo Diikuti Lebih Dari 1000 Peserta

Sementara klub panahan GGMAC Bandung I hanya peroleh 1 keping emas dari nomor compound U-17 Tim putra oleh Galih Cahaya Rafitia, Muhammad Isa Maulana Wijaya dan Rabbani Fathir Ali.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: KONI Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah