Hanya Rp30 Ribu, Berikut Daftar 44 Stasiun KA yang Sediakan Layanan GeNose C19, Ada di Tasikmalaya

- 31 Maret 2021, 14:05 WIB
PT KAI menyediakan fasilitas GeNose C19 untuk tes COVID-19 dengan tarif Rp30.000
PT KAI menyediakan fasilitas GeNose C19 untuk tes COVID-19 dengan tarif Rp30.000 /ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/

PR SUMEDANG - Kabar gembira, PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menginformasikan daftar Stasiun Kereta Api (KA) yang menyediakan layanan pemeriksaan GeNose C19.

Kini terdapat 44 Stasiun Kereta Api (KA) yang menyediakan layanan pemeriksaan GeNose C19 yang keseluruhan tersebar di Pulau Jawa.

Layanan pemeriksaan GeNose C19 yang kini hadir mulai pada 30 Maret 2021 di beberapa Stasiun Kereta Api (KA) yang berada di Jawa Barat, salah satunya Stasiun Tasikmalaya.

Baca Juga: Salah Satunya Kurang Minum Air Putih, Kebiasaan Berikut Ini Bisa Picu Timbulnya Penyakit Ginjal

Melalui unggahan akun resmi Instagram @kai121_, pihak KAI menginformasikan penambahan Stasiun yang menyediakan layanan pemeriksaan GeNose C19 sebanyak 21 Stasiun mulai pada 30 Maret 2021, sehingga total kini ada 44 Stasiun.

"Tingkatkan Pelayanan Kepada Pelanggan, Layanan GeNose C19 Kini Hadir di 44 Stasiun," tulis pihak KAI dikutip PikiranRakyat-Sumedang.com.

21 Stasiun yang kini menyediakan layanan GeNose C19 tersebut yaitu Banjar, Tasikmalaya, Jatibarang, Pekalongan, Cepu, Gombong, Kebumen, Kroya, Sidareja, Wates, Klaten, Purwosari, Blitar, Kediri, Tulungagung, Kertosono, Nganjuk, Lamongan, Mojokerto, Kalisetail dan Probolinggo.

Baca Juga: Sepele, Seorang Suami di Malaysia Nekat Lakukan Kekerasan Gegara sang Istri Terlalu Lama Masak Rendang

Berikut daftar lengkap 44 Stasiun KA yang melayani pemeriksaan GeNose C19 saat ini.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x