Tiga Orang Indonesia Ini Masuk 500 Tokoh Muslim Paling Berpengaruh di Dunia, Jokowi Peringkat 12

- 15 Desember 2020, 14:56 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).*
Presiden Joko Widodo (Jokowi).* /Instagram.con/@jokowi

PR SUMEDANG - Nama-nama tokoh yang berpengaruh di dunia tahun 2021 baru saja dirilis oleh situs resmi The Muslim 500.

Pusat Studi Strategi Islam Kerajaan (The Royal Islamic Strategic Studies Centre/RISSC), lembaga riset independent menerbitkan daftar 500 Muslim Dunia Paling Berpengaruh Tahun 2021.

Menurut RISSC, muslim yang masuk dalam daftar tersebut merupakan orang yang berpengaruh dan memberikan dampak terhadap dunia muslim.

Baca Juga: Jika Terpilih Jadi Presiden Barcelona, Victor Font Akan Mati-matian Bujuk Lionel Messi Bertahan

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menempati peringkat pertama. Hal ini karena protes keras yang ia lontarkan atas pernyataan kontroversi Presiden Prancis, Emmanuel Macron.

Posisi pertama yang diduduki oleh Erdogan ini menggeser Raja Salman bin bin Abdulaziz (Raja Arab Saudi).

Sebagaimana diberitakan Jakbar News Pikiran Rakyat dalam artikel Alhamdulillah, 3 Orang Indonesia Masuk dalam 500 Umat Muslim Paling Berpengaruh di Dunia, Ada Jokowi pada 2020 lalu Erdogan berada di urutan keenam, sementara Raja Salman berada pada posisi keempat, untuk menempati posisi nomor satu yaitu pemimpin Deobandi Sheikh Muhammad Taqi Usmani, yang sekarang turun peringkat kelima.

Baca Juga: 7 Manfaat Mengejutkan Kurma untuk Rambut dan Kulit, Salah Satunya Hilangkan Stretch Marks

Sementara itu, Presiden Joko Widodo menempati peringkat ke-12, padahal sebelumnya, Jokowi ada di peringkat ke-13, sedangkan, Said Aqil berada di posisi ke-18 dan Habib Lutfi berada di peringkat ke-32.

Halaman:

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Jakbar News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah