Geram dengan Serangan Netizen di Medsos, dr.Tirta: Saya Sudah Masuk Titik Didih

26 Januari 2021, 17:00 WIB
dr. Tirta menanggapi tantangan berkelahi yang diberikan salah satu warganet.* /Instagram.com/@dr.tirta

PR SUMEDANG – Relawan Covid-19 dr.Tirta atau yang akrab disapa cipeng merasa geram dengan tingkah laku netizen.

Dr.Tirta mengungkapkan bahwa ada warganet yang menantang untuk bertarung di Jogja karena tidak terima dengan edukasinya mengenai Covid-19 dan vaksin.

“Ada orang nantang fight di Jogja karena ga trima mengenai edukasi saya soal covid dan vaksin. Dan menganggap covid cuma konspirasi belaka,” ujar dr.tirta.

Baca Juga: INFO SUMEDANG: PSBB Proporsional Diperpanjang dari 26 Januari sampai 8 Februari 2021

Terkait hal tersebut dr.Tirta merasa geram dan menyebutkan akan memenuhi tantangan salah satu netizen yang mengajaknya bertemu.

“Jujur aja.Saya udah masuk titik didih. Ngadepin org ginian,” ujar dr.Tirta, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Sumedang.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @dr.tirta pada 26 Januari 2021.

Baca Juga: Sebut Pemerintah Tambah 8 Aturan Turunan UU Cipta Kerja, Airlangga Hartarto: Detail Perpres di 2 Sektor

Dr.Tirta menyebutkan bahwa orang tersebut telah melakukan harassment kepada dirinya lewat medsos dan dia biarkan selama berbulan-bulan.

“Semangat nakes yg lain . Maafkan. Saya dah trlanjur emosi. Ga ssmua orng bisa nahan, d hina sslama berbulan2,” ujarnya.

Baca Juga: Covid-19 Masih 'Mengintai', Amati Titik Lengah yang Berpotensi Pelakunya Terpapar Virus Corona

“Apalagi cuma bab edukasi covid. Saya bukan tokoh. Selebgram. Apalagi influencer. Jadi saya bukan manusia sempurna, yang bisa nahan sabar.

“Supaya jelas. Ya kudu ketemu. Begitu,” ujarnya.

Dalam unggahan selanjutnya, dr.Tirta ditelpon oleh netizen yang mengajaknya bertemu tersebut dan ternyata ada miskomunikasi yang terjadi selama berbulan-bulan karena perkara Covid-19.

Baca Juga: Punya Target Menikah 23 Tahun, Wirda Mansur Tolak Halus Perjodohan dengan Hasan Ali Jaber

Tetapi, ketika sudah ada kejelasan, pertemuan dr.Tirta dan salah satu netizen tersebut akan tetap dilakukan.

“yg jelas. Baik saya dan piel yk punya keyakinan, yg membuat miskom parah, yang kadung terjadi sejak berbulan2 . Karena pekara : covid 19.

“Maaf menggangu timeline kalian. Ini bukan drama. Baik saya dan piel tidak mengenal sebelum kejadian d twitter today,” ujarnya.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Instagram @bpptkg

Tags

Terkini

Terpopuler