Keistimewaan yang Terkandung di Bulan Ramadhan, Apa Saja? Ustadz Afifi Abdul Madud Jelaskan Ini

- 3 April 2022, 15:15 WIB
Ilustrasi, Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia, terdapat beberapa keutamaan dan keistimewaan di dalamnya. Ustadz Afifi Abdul Madud jelaskan apa keistimewaan bulan Ramadhan.
Ilustrasi, Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia, terdapat beberapa keutamaan dan keistimewaan di dalamnya. Ustadz Afifi Abdul Madud jelaskan apa keistimewaan bulan Ramadhan. /Pexels / Thirdman.

SUMEDANGKLIK – Hari ini merupakan awal umat Islam melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. Bagi umat Islam, datangnya bulan Ramadhan sangat ditunggu-tunggu.

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang diagung-agungkan karena memiliki banyak keutamaan dan keistimewaan. Lalu, apa keistimewaan bulan Ramadhan?

Salah satu keutamaan yang ada di bulan Ramadhan yaitu diturunkannya kitab suci Alquran.

Baca Juga: Bacaan Doa Hari 1 Ramadhan 1443 Hijriah Lengkap dengan Arab, Latin, dan Terjemahannya

Tibanya bulan Ramadhan bagi seorang mukmin, dia pasti gembira dengan datangnya bulan Ramadhan.

Bagaimana dia tidak bergembira? Sedangkan datangnya Ramadhan membawa keuntungan yang berlipat-lipat, karena datangnya Ramadhan adalah karunia Allah SWT, bahkan karunia yang spesial.

Bukankah Allah SWT yang memerintahkan kita bergembira dengan karunia-Nya?

قُلْ بِفَضْلِ اللَّهِ وَبِرَحْمَتِهِ فَبِذَلِكَ فَلْيَفْرَحُوا هُوَ خَيْرٌ مِمَّا يَجْمَعُونَ

Katakanlah, dengan karunia dan rahmat Allah silakan kalian bergembira, karena sesungguhnya karunia Allah lebih utama, lebih baik dibandingkan dengan dunia dan seisinya“. (QS. Yunus : 58)

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x