Tips Agar Sariawan Tidak Semakin Parah dan Pencegahannya, Berikut Penjelasannya

16 Mei 2022, 14:00 WIB
Tips agar sariawan tidak semakin parah dan cara pencegahan agar sariawan tidak datang lagi. /Tangkap layar Youtube SB30 Health

SUMEDANGKLIK - Saat menderita sariawan, tentunya hal itu akan membuat penderitanya tidak nyaman.

Sariawan merupakan salah satu keluhan kesehatan yang kerap dialami sebagian besar orang. Bahkan saat menderita sariawan, banyak orang yang mengaku stress karena tidak nyaman saat mengonsunsi makanan.

Ada beberapa tips cara mengobati sariawan menggunakan bahan alami, di antaranya berkumur menggunakan larutan garam, mengoleskan madu di luka sariawan, dan rutin mengonsumsi sayur dan buah-buahan agar terhindar dari sariawan.

Baca Juga: Antisipasi Penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku Hewan Ternak, Polda Jawa Barat Periksa Armada Pengangkut Hewan

Akan tetapi, saat menderita sariawan alangkah baiknya bagi penderita memperhatikan beberapa hal agar sariawan tidak semakin parah.

Dikutip dari berbagai sumber, beberapa hal yang perlu diperhatikan agar sariawan tidak semakin parah di antaranya :

1. Konsumsi makanan lunak yang mudah ditelan.

2. Hindari makanan pedas, asam, serta memiliki tekstur yang terlalu keras, seperti keripik kentang dan kacang-kacangan.

3. Hindari pula minuman manis dan berkafein, misalnya kopi, minuman bersoda, dan minuman beralkohol.

4. Hentikan kebiasaan merokok.

5. Hindari menyentuh sariawan karena dapat menyebabkan infeksi.

Baca Juga: Sering Melakukan Transaksi Online? Inilah Tips Aman Saat Melakukan Transaksi Online

6. Gunakan obat kumur secara rutin.

7. Gunakan sedotan saat minum, jika sariawan terasa sangat menyakitkan.

Selain memperhatikan beberapa hal yang perlu diperhatikan agar sariawan tidak semakin parah, lakukan pencegahan ini agar sariawan tidak datang lagi:

1. Hindari terlalu banyak mengonsumsi makan yang dapat mengiritasi mulut, seperti makanan asam, panas, atau pedas.

2. Jaga selalu kebersihan gigi dan mulut dengan menyikat gigi secara rutin 2 kali sehari menggunakan sikat gigi berbulu halus dan bersihkan sela-sela gigi dengan benang gigi.

3. Hindari produk pembersih mulut yang mengandung sodium lauryl sulfate.

Baca Juga: Inilah Tips Bagaimana Cara Agar Menunaikan Sholat Dapat Khusuk, Berikut Ulasannya

4. Bila sariawan muncul secara berulang, semakin lebar dan menyebar serta berlangsung selama 3 minggu atau lebih, Anda juga dianjurkan untuk segera memeriksakan diri ke dokter.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan dan cara pencegahan agar sariawan tidak semakin parah. ***

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler