Tujuh Member Boy Grup CRAVITY Terpapar Covid-19! Begini Kronologinya Menurut Starshnip Entertainment

- 12 Februari 2022, 18:00 WIB
Tujuh member boy grup K-Pop CRAVITY terpapar Covid-19. Ini penuturan Staship Entertainment.
Tujuh member boy grup K-Pop CRAVITY terpapar Covid-19. Ini penuturan Staship Entertainment. /Twitter/@CRAVITYstarship/

SUMEDANGKLIK - Tujuh member boy grup K-Pop CRAVITY asal Korea Selatan telah didiagnosis terpapar Covid-19, pada Jumat malam 11 Februari kemarin.

Adanya kabar tersebut, membuat para penggemar (LUVITY) sangat khawatir dengan kondisi para member CRAVITY.

Namun baru-baru ini, Starship Entertainment mengeluarkan pernyataannya mengenai kondisi ketujuh member CRAVITY yang terpapar Covid-19, pada Sabtu 12 Februari 2022.

"Halo, ini Hiburan Starship.Kami memberi tahu Anda tentang Serim, Allen, Jungmo, Minhee, Hyeongjun, Taeyoung, dan Seongmin yang dinyatakan positif COVID-19 dan jadwal [grup] di masa mendatang," tulis Starship Entertainment, dikutip dari Soompi, Sabtu 12 Februari 2022.

Baca Juga: Rilis Video Musik 'Patience', Agnez Mo Melejit Duduki Puncak iTunes

"Pada tanggal 11 Februari malam (Jumat), Taeyoung menunjukkan gejala demam, jadi semua anggota menguji diri mereka sendiri menggunakan alat tes mandiri. [Hasil] Alat tes mandiri Hyeongjun keluar positif, jadi semua anggota segera mengunjungi rumah sakit untuk tes PCR," tulis keterangan tersebut.

"Akibatnya, Serim, Allen, Jungmo, Minhee, Hyeongjun, Taeyoung, dan Seongmin didiagnosis mengidap COVID-19," ungkap agensi yang menaungi CRAVITY.

Disebutkan, ketujuh member CRAVITY pun dipastikan telah menerima dua dosis vaksin Covid-19, dan tidak memiliki gejala selain demam dan sakit tenggorokan.

"Semua anggota CRAVITY menerima dua dosis vaksin COVID-19, dan mereka telah berpartisipasi dalam jadwal mereka setelah menguji diri mereka sendiri dengan alat tes mandiri dan memeriksa hasil negatif mereka," tambah pernyataan Starship Entertainment.

Halaman:

Editor: Panji Eko Laksmanto

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x