Pemkab Sumedang Dorong UMKM Hindari Rentenir, Fokus pada Pinjaman Resmi

- 4 Juni 2024, 21:43 WIB
Perhatian dan dukungan Pemkab Sumedang untuk pelaku UMKM terus diberikan demi pertumbuhan dan perkembangan usahanya. Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, menekankan pentingnya pelaku UMKM menghindari rentenir dan lembaga peminjaman tidak resmi untuk modal usaha.
Perhatian dan dukungan Pemkab Sumedang untuk pelaku UMKM terus diberikan demi pertumbuhan dan perkembangan usahanya. Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, menekankan pentingnya pelaku UMKM menghindari rentenir dan lembaga peminjaman tidak resmi untuk modal usaha. /FOTO: sumedangkab.go.id

SUMEDANG BAGUS - Perhatian dan dukungan Pemkab Sumedang untuk pelaku UMKM terus diberikan demi pertumbuhan dan perkembangan usahanya. Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, menekankan pentingnya pelaku UMKM menghindari rentenir dan lembaga peminjaman tidak resmi untuk modal usaha.

Dalam acara kick-off Program UMKM Naik Kelas pada Selasa, 4 Juni 2024, di Aula Tampomas, Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Yudia Ramli meminta para pelaku UMKM untuk memanfaatkan bantuan permodalan dari lembaga resmi yang ditunjuk pemerintah. "Saya tekankan, pelaku UMKM jangan meminjam kepada rentenir atau lembaga semacam bank emok yang jelas akan sangat merugikan," tegas Yudia.

Yudia Ramli berharap dengan adanya program pendampingan bagi pelaku UMKM di Sumedang, para pelaku usaha kecil menengah ini dapat memanfaatkan pinjaman modal dari lembaga perbankan resmi. "Pelaku UMKM sebaiknya bertanya kepada para pendamping tentang tata cara mengajukan modal kepada lembaga perbankan yang resmi," tambahnya.

Program pendampingan ini dirancang untuk membantu pelaku UMKM di Kabupaten Sumedang berkembang dan maju, sehingga pada akhirnya mereka bisa naik kelas dari mikro menjadi kecil. Yudia menyatakan, "Dengan adanya program pendampingan ini, pelaku UMKM di Sumedang diharapkan dapat berkembang dan maju."

Editor: Helmi Surya

Sumber: sumedangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah