Yunyun Yudiana Optimis Angkat Berat Jabar Penuhi Target 9 Medali Emas di PON XXI

- 15 Juni 2024, 02:12 WIB
Wakil Ketua II KONI Jabar Optimis Cabor Angkat Berat Mampu Merealisasikan Target 9 Medali Emas di PON XXI Nanti.
Wakil Ketua II KONI Jabar Optimis Cabor Angkat Berat Mampu Merealisasikan Target 9 Medali Emas di PON XXI Nanti. /AdyWira/

SUMEDANG BAGUS - Wakil Ketua II KONI Jawa Barat Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) Yunyun Yudiana optimis cabang olahraga angkat berat mampu merealisasikan target 9 medali emas di PON XXI Aceh - Sumut bulan September mendatang. Keyakinan tersebut diungkapkan setelah Yunyun melihat penampilan atlet-atlet pelatda angkat berat Jabar tampil pada Kejuaraan Angkat Berat Jawa Barat Junior-Senior yang berlangsung di GOR PABBSI Jabar, hari Jumat (14/06).

"Untuk angkat berat ini progresnya terlihat jelas. Hal itu tidak lepas dari latihan yang sudah terprogram dengan baik, ukuran parameter latihan intensifnya sudah kelihatan. Sehingga performa para atlet meningkat, rasa percaya dirinya pun cukup tinggi. Semoga di PON nanti minimalnya stabil dengan kondisi sekarang," ujar Yunyun Yudiana.

Meskipun target yang dibebankan sudah cukup tinggi, Yunyun menilai potensi angkat berat Jabar masih bisa lebih dari 9 medali emas.

Baca Juga: Lebih Dari 100 Atlet Tampil di Kejuaraan Angkat Berat Jabar Junior-Senior 2024

"Target minimal 9 medali emas. Karena kami tahu dari cara latihan mereka, quality control latihannya bagus. ditambah layanan-layanannya kita tingkatkan, karena memang ada potensi besar di sini, tidak hanya 9 medali emas, ada potensi yang lain," tutur Yunyun.

Pelatda Jabar Memasuki Tahap Pra Kompetisi

Semantara itu, terkait dengan progres pelaksanaan Pelatda Jabar secara keseluruhan, menurut Yunyun, saat ini memasuki tahap pra kompetisi. Hampir di atas 50 persen cabor-cabor melaksanakan try out. Saat ini ada yang sudah berjalan dan ada yang bersiap-siap untuk melaksanakannya di bulan Juli.

Wakil ketua II KONI Jabar Bidang Pembinaan Prestasi, Yunyun Yudiana
Wakil ketua II KONI Jabar Bidang Pembinaan Prestasi, Yunyun Yudiana

KONI Jabar sendiri, kata Yunyun, mengarahkan pelaksanaan try out ke luar negeri. Hanya sekitar 30 persen cabor yang mencari lawan try out di dalam negeri.

Baca Juga: Peparnas 2024 Resmi Digelar di Surakarta, 6-13 Oktober Mendatang.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah