Bandung Jadi Lautan Biru, Sambut Kedatangan Tim Persib Sang Juara Liga 1 2023-2024

- 1 Juni 2024, 23:24 WIB
Lautan Biru Sambut Kedatangan Persib di Bandung
Lautan Biru Sambut Kedatangan Persib di Bandung /Persib/

SUMEDANG BAGUS - Ratusan ribu bobotoh memadati jalanan di Kota Bandung pada Sabtu (01/06) siang,  untuk menyambut kedatangan tim kebanggaan mereka, Persib Bandung, yang baru saja meraih gelar juara Liga 1 2023/2024. Pawai juara ini menjadi momen bersejarah bagi tim dan para pendukungnya.

Hampir seluruh ruas jalan di pusat kota diwarnai biru, warna kebanggaan Persib. Bobotoh dan warga Kota Bandung menyemut di sepanjang jalan yang dilalui pawai, dari Gerbang Tol Pasteur menuju Gedung Sate. Semangat dan antusiasme mereka tak terbendung untuk menyambut para pahlawan mereka.

Di sepanjang perjalanan, rombongan Persib yang menggunakan 5 bus Bandros disambut dengan suka cita. Teriakan "Juara, juara, juara!" menggema di seluruh penjuru kota.

Baca Juga: Bojan Hodak Raih Gelar Pelatih Terbaik, David Da Silva Top Skor Liga 1 2023/2024

Para pemain, pelatih, dan seluruh ofisial tim tampak bahagia dan menyapa bobotoh dan warga dari atas bus Bandros. Meski kelelahan setelah menempuh perjalanan dari Surabaya, mereka tak henti-hentinya menunjukkan rasa terima kasih atas dukungan luar biasa yang diberikan.

Fadil Irawan, seorang Bobotoh asal Tamansari, mengungkapkan kebahagiaannya dengan mata berkaca-kaca. "Suasananya luar biasa meriah! Semua warga Bandung seperti larut dalam kemeriahan kemenangan tim kebanggaan kami," ujarnya.

Di sepanjang rute yang dilewati, jalan-jalan dipenuhi lautan biru. Bobotoh dan warga Kota Bandung mengenakan atribut seperti jersey, syal, topi, dan lain-lain berwarna biru untuk menunjukkan dukungan mereka. Kembang api, flare, dan kemeriahan pawai menambah semarak suasana bagaikan pesta rakyat.

Baca Juga: Persib Bandung Juarai Liga 1 2023/2024 Usai Bungkam Madura United 3-1 di Final Leg 2

Spanduk dan banner besar berisi ucapan selamat kepada Persib turut menyemarakkan suasana. Salah satunya bertuliskan "Sang Juara Sudah Pulang!" dengan tulisan raksasa, menandakan kembalinya mahkota juara ke Kota Bandung.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah