Ini Kota Kabupaten Tempat Penyelenggaraan PON XXI Aceh - Sumatera Utara 2024

- 5 Desember 2023, 17:25 WIB
Logo KONI
Logo KONI /

SUMEDANG BAGUS - Pekan Olahraga Nasional XXI/2024 tinggal hitungan bulan. Tepatnya, 8 September 2024 perhelatan Pesta Olahraga Nasional Empat Tahunan tersebut secara resmi akan dimulai.

PON kali ini untuk pertama kalinya digelar di dua provinsi, Aceh dan Sumatra Utara. Di Aceh pelaksanaan pertandingan PON akan digelar di 10 kota dan kabupaten, sementara di Sumut 9 Kota/Kabupaten.

Baca Juga: Memiliki Kualitas, Stefano Beltrame Butuh Waktu Untuk Adaptasi

Ke-10 kota dan kabupaten di Provinsi Aceh yakni, Kota Banda Aceh, Aceh Besar, Sabang, Pidie, Aceh Utara, Aceh Timur, Bener Meriah, Aceh Tengah, Aceh Barat dan Aceh Tenggara. Sedangkan Sumatera Utara dilaksanakan di Kota Binjai, Kota Medan, Kab. Langkat, Kab. Deli Serdang, Kab. Serdang Bedagai, Kota Pematang Siantar, Kab. Toba, Kab. Simalungun dan Kab. Karo.

Aceh sendiri menjadi tuan rumah untuk 32 cabang olahraga dan Sumetara Utara akan menggelar 33 cabang olahraga.

Baca Juga: Lari Trail Bersiap Jadi Cabor Baru di KONI

“Waktu kita tinggal satu tahun lagi, kita sudah tidak punya waktu banyak untuk masih tawar-menawar dan lain sebagainya. Seluruhnya harus segera dimulai dan itu akan kita ikuti perkembangannya,” ujar Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman.***

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: KONI Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x