Pengcab TI Kota Bandung Gelar Seleksi Pembentukan Tim Inti Untuk Popda jabar 2023

- 29 April 2023, 11:00 WIB
Tim Taekwondo Kota Bandung
Tim Taekwondo Kota Bandung /

SUMEDANG BAGUS - Pengurus cabang (Pengcab) Taekwondo Indonesia (TI) Kota Bandung menggelar seleksi pembentukan tim inti untuk Pekan Olahraga Pelajar (Popda) Jawa Barat tahun 2023. Seleksi yang berlangsung di hall taekwondo pengprov Jabar pada hari jumat tersebut diikuti oleh 43 orang taekwondoin. Mereka terdiri dari dari 30 orang atlet kyorugi dan 13 atlet poomsae.

Menurut ketua Pengcab TI Kota Bandung Dedi Heryadi, seleksi kali ini fokus pada teknik bertanding. Nantinya hanya 20 orang atlet kyorugi dan 4 atlet poomsae yang akan tergabung dalam tim Pelatcab Popda Kota Bandung.

"Jumlah tersebut masih bisa berkurang, jika dalam perjalanan Pelatcab nanti ada atlet yang progresnya tidak sesuai harapan," ujar Dedi.

Baca Juga: Timnas U-22 Siap Lakoni Partai Perdana Melawan Filipina

Program pemusatan latihan atau Pelatcab rencananya akan berjalan selama 2 bulan, mulai awal Mei hingga menjelang pelaksanaan Popda, yaitu tanggal 1 hingga 13 Juli 2023.

"Dengan persiapan yang matang, semoga tim taekwodno Kota Bandung bisa menciptakan sejarah dengan merebut gelar juara umum Popda Jabar untuk pertama kalinya," katanya.

Baca Juga: KONI Jabar Dukung Marciano Dua Periode

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x