Tim Putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia menang 3-1 Atas Jakarta Pertamina Fastron

- 24 Februari 2023, 23:05 WIB
Petrokimia Tundukkan Pertamina Fastron di Final Four
Petrokimia Tundukkan Pertamina Fastron di Final Four /Proliga

Petrokimia akhirnya berhasil mengejar hingga skor sama 15-15. Setelah itu, Mediyoku dkk. terus menekan dan meninggalkan Pertamina Fastron dalam pengumpulan angka hingga menutup laga dengan skor 25-19.

"Hari ini kami bermain lepas dan fokus mengurangi kesalahan, itu kunci kemenangan hari ini," kata Mediyoku.

Baca Juga: Memasuki Babak Final Four, Proliga Terapkakan Video Challange

Sementara itu, pelatih Pertamina Fastron, Eko Waluyo mengatakan permainan anak asuhnya mulai menurun sejak set kedua ketika beberapa kali gagal mengembalikan bola servis dengan bagus sehingga serangan mudah dibaca lawan.

Selain itu, penampilan Megawati Hangestri yang biasanya garang dengan smes-smes kerasnya, tampil jauh di bawah performa terbaiknya. Begitu juga pemain asingnya, Oleksandra Bytsenko tidak bermain maksimal dan smesnya mudah diblok serta receive-nya buruk.

"Saya sengaja tidak tarik keluar Megawati karena berharap dia bisa bangkit lagi. Tapi, ternyata kepercayaan dirinya belum pulih setelah beberapa smesnya gagal membuahkan poin," kata Eko Waluyo.

Baca Juga: Gol Tunggal Marc Klok Bawa Persib Unggul Atas Arema FC

Kapten Pertamina Fastron, Agustin Wulandhari juga mengakui permainan timnya hari ini tidak berkembang dan lebih sering melakukan kesalahan sendiri.

"Hasil ini menjadi evaluasi untuk menghadapi laga berikutnya. Kami masih punya lima pertandingan dan berharap segera bangkit memenangi semuanya," katanya.***

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah