Terkait Penembakan 6 Orang Anggota FPI, Polri Menggelar Rekonstruksi 53 Adegan

- 14 Desember 2020, 10:26 WIB
Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek.
Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek. /Antara/Ali Khumaini

PR SUMEDANG - Polri menggelar rekonstruksi 53 adegan terkait peristiwa penembakan 6 anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Senin, 14 Desember 2020 dini hari.

Dikutip oleh Pikiran Rakyat Sumedang melalui Antara, rekonstruksi dilaksanakan dengan membagi 4 titik lokasi kejadian.

Rekonstruksi berlangsung selama lebih dari empat jam, mulai pukul 00.35 hingga sekitar 4.30 WIB.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Senin 14 Desember 2020, RCTI, Indosiar, ANTV, dan Trans 7

Menurut Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono, rekonstruksi digelar dini hari karena menyesuaikan dengan rangkaian peristiwanya yang terjadi pada 7 Desember pukul 00.30 WIB.

Dengan dikawal ratusan personel kepolisian dari Polres Karawang, Polda Jabar dan Polda Metro Jaya.

"Seluruh personel disebar di sejumlah titik untuk memastikan sterilnya lokasi rekonstruksi," ujar Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama.

Baca Juga: Update Harga Emas di Pegadaian Senin 14 Desember 2020, 2 gram Rp1.921.000

Titik pertama lokasi kejadian ialah jalan Interchange Karawang Barat dekat Bundaran Badami, dan dilakukan 9 adegan dalam rekonstruksi.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x