Termasuk Jus Buah, Beberapa Jenis Minuman Berikut Sebaiknya Dihindari Penderita Diabetes

1 April 2021, 18:00 WIB
Ilustrasi Jus Buah menjadi salah satu dari lima minuman yang harus dihindari penderita diabetes, sedang yang lain adalah minuman soda, minuman beralkohol, dan minuman berenergi.* /silviarita/Pixabay

PR SUMEDANG - Para penderita diabetes biasanya akan sangat berhati-hati dalam memilih makanan dan minuman yang dikonsumsinya.

Agar gula darah tetap stabil, maka penderita diabetes diharuskan membatasi jenis asupan makanan ataupun minuman.

Makanan atau minuman yang mengandung gula berlebih akan mengakibatkan kadar gula darah penderita diabetes meningkat.

Baca Juga: IU Ceritakan Masa Sulitnya, Mulai dari Sempat Benci Diri Sendiri hingga Alami Insomnia Akut

Dilansir PikiranRakyat-Sumedang.com dari laman Healthline, adanya batasan jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi penderita diabetes.

Berikut ini beberapa jenis minuman yang harus dibatasi bahkan dihindari oleh penderita diabetes, di antaranya:

1. Minuman soda

Minum minuman soda menjadi jenis minuman paling berbahaya dan harus dihindari oleh penderita diabetes. 

Baca Juga: Lirik Lagu Maybe I Am - Kim Sejeong, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Hal ith dikarenakan pada satu kaleng minuman soda rata-rata memiliki 40 gram karbohidrat dan 150 kalori.

Diketahui bahwa karbohidrat memiliki jumlah kadar gula yang tinggi, sehingga penderita diabetes sangat dianjurkan untuk menghindari minuman soda.

2. Minuman beralkohol

Minum minuman beralkohol akan menyebabkan tekanan darah tinggi dan kerusakan saraf bagi penderita diabetes.

Baca Juga: Gelar Konser Megah dengan 5000 Penonton, Band Asal Spanyol Terapkan Prokes ketat di Tengah Pandemi

Minuman beralkohol biasanya akan dicampur dengan soda atau jus yang mengandung gula sehingga sangat pantang dikonsumsi penderita diabetes.

Bahkan, sebuah penelitian menunjukkan bahwa pria yang mengonsumsi minuman beralkohol akan memiliki peningkatan risiko diabetes tipe 2, dibandingkan dengan yang tidak mengonsumsi minuman beralkohol.

3. Minuman berenergi

Ada beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa minuman berenergi tidak hanya meningkatkan gula darah, tetapi bisa juga menyebabkan resistensi insulin.

Baca Juga: Grup Idol K-Pop BTS hingga Super Junior Ikut Gerakan #StopAsianHate dan Mengutuk Kekerasan Anti Asia

Sebagaimana diketahui bahwa hal tersebut dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2 dan membahayakan penderita diabetes.

4. Jus buah ditambah pemanis

Jus buah biasanya memang boleh dikonsumsi dalam jumlah sedang. Akan tetapi, tidak boleh ditambahkan pemanis alami atau buatan ke dalam jus buah tersebut.

Apabila ditambahkan dengan pemanis, jus buah yang dikonsumsi penderita diabetes berpengaruh meningkatkan kadar gula darah yang ada dalam tubuhnya.

Baca Juga: Pesona Lee Do Hyun sebagai Mahasiswa Kedokteran di Drama Korea Mendatang 'Youth Of May'

Itulah beberapa jenis minuman yang sebaiknya dibatasi dan dihindari para penderita diabetes.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler